Thalia Prilian Gantiny
IKIP Siliwangi

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

GAMBARAN SELF-ESTEM SISWA YANG MENGALAMI KECANDUAN MEDIA SOSIAL DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA Thalia Prilian Gantiny
FOKUS (Kajian Bimbingan & Konseling dalam Pendidikan) Vol 1, No 4 (2018): Vol 1 No. 4 Juli 2018
Publisher : IKIP Siliwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (317.24 KB) | DOI: 10.22460/fokus.v1i4.4504

Abstract

Media sosial berdampak besar dalam kehidupan peserta didik. Peserta didik yang awalnya tidak terkenal bisa menjadi terkenal dengan media sosial ataupun sebaliknya. Bagi masyarakat khususnya dikalangan remaja, penggunaan media sosial sudah menjadi keseharian yang membuat penggunanya berketerusan setiap waktu dalam membuka media sosial. Karena media sosial kini menjadi suatu budaya yang semakin popular selama era globalisasi ini. Beberapa orang yang menggunakan media sosial adalah orang yang tidak bermasalah, namun  beberapa hal dapat di temukan bahwa adanya pengguna media sosial yang menggunakan media sosial secara berlebihan. Hal ini tidak sesuai dengan masa perkembangan remaja dalam aktivitas di sekolah, dimana masa remaja yang identik dengan pencarian jati diri seharusnya lebih banyak bergaul dengan teman sebayanya. Penelitian ini, dilakukan bertujuan untuk mengetahui gambaran self-esteem siswa yang kecanduan media sosial. Penilitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang bersifat studi kasus. teknik pengumpulan data berupa wawancara dan observasi pada dua orang siswa yang mengalami kecanduan media sosial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa yang kecanduan media sosial mengalami self esteem yang rendah;  Kata Kunci: Self-esteem, Media sosial.