Claim Missing Document
Check
Articles

Found 7 Documents
Search

Rancang Bangun Sistem Aplikasi Pengolahan Data Hasil Proses Produksi Berbasis Dekstop Pada PT. Kia Keramik Mas A. Yudi Permana; Iip Sarif Muhamad
Jurnal SIGMA Vol 9 No 3 (2019): Maret 2019
Publisher : Teknik Informatika, Universitas Pelita Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (406.948 KB)

Abstract

Abstraksi Di zaman yang semakin modern ini, perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi semakin pesat, apalagi informasi sekarang ini sangat cepat menyebar ke penjuru dunia. Sejalan dengan hal tersebut permasalahan yang ada pada perusahaan juga semakin kompleks dalam kehidupan sehati-hari. Dengan kenyataan ini kita dituntut untuk menyelesaikan permasalahan yang ada dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi serta kecepatan, ketepatan dan keakuratan dalam memberi informasi sehingga dalam melaksanakan pekerjaan kita mendapatkan hasil yang optimal. Salah satunya adalah pemanfaatan teknologi komputer. Dengan kemudahan fasilitas yang diberikan sistem yang dibuat akan mempermudah dalam pembuatan dan penyampaian hasil pengelolaan data kepada orang lain yang membutuhkan. Pada suatu perusahaan pengolahan data menjadi suatu data yang telah diproses menjadi sebuah informasi adalah hal yang penting. Data yang valid adalah suatu modal untuk terciptanya sebuah informasi yang sangat berguna bagi kelangsungan sebuah kinerja perusahaan. Nilai data dalam sebuah perusahaan bisa menjadi sangat mahal jika data tersebut sangat diperlukan. Pengolahan data akhir hasil produksi di departemen produksi PT. Kia Keramik Mas Cileungsi untuk pembuatan sistem pengolahan data hasil produksi pada perusahaan tersebut guna meningkatkan efektifitas dan kecepatan dalam melakukan suatu pemrosesan data. Kata Kunci: Praproses Produksi, , VB.Net 2010, Crystal Report
Metode Pengembangan Sistem Informasi Penjualan Dan Pembelian Pada Toko Maju Mapan Berbasis Dekstop Dengan Menggunakan Vb.Net A. Yudi Permana; Sulendra Sulendra
Jurnal SIGMA Vol 9 No 3 (2019): Maret 2019
Publisher : Teknik Informatika, Universitas Pelita Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (525.359 KB)

Abstract

Abstraksi Di zaman yang semakin modern ini, perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi semakin pesat, apalagi informasi sekarang ini sangat cepat menyebar ke penjuru dunia. Sejalan dengan hal tersebut permasalahan yang ada pada perusahaan juga semakin kompleks dalam kehidupan sehati-hari. Dengan kenyataan ini kita dituntut untuk menyelesaikan permasalahan yang ada dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi serta kecepatan, ketepatan dan keakuratan dalam memberi informasi sehingga dalam melaksanakan pekerjaan kita mendapatkan hasil yang optimal. Salah satunya adalah pemanfaatan teknologi komputer. Penjualan merupakan salah satu aktivitas bisnis penting yang dilakukan oleh perusahaan untuk dapat memperoleh laba yang merupakan tujuan utama dari sebagian besar perusahaan. Untuk dapat melaksanakan kegiatan penjualan dengan baik, setiap pemilik usaha perlu memiliki sebuah sistem yang baik dan terkendali dengan alur yang jelas. Maka berdasarkan uraian diatas, sangat menarik untuk melakukan sebuah penelitian terhadap toko maju mapan guna mendukung dan meningkatkan kinerja dan efisiensi dalam melakukan penjualan produknya Kata kunci: Penjualan, Pembelian, Sistem Informasi, Penjualan Barang
IMPLEMENTASI SISTEM PAKAR HAMA PADA TANAMAN ALPUKAT MENTEGA BERBASIS WEB MENGGUNAKAN METODE FORWARD CHAINING DI CV.ROMACO JAYA A. Yudi Permana; Handina Hidayah Saputra
Jurnal SIGMA Vol 9 No 4 (2019): Juni 2019
Publisher : Teknik Informatika, Universitas Pelita Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1092.053 KB)

Abstract

Gejala ama dan penyakit Sangat banyak ditemukan pada alpukat mentega, tetapi masalahnya adalah apakah hama atau penyakit tersebut menimbulkan kerugian yang berarti atau tidak. Untuk mengetahui jenis serangan apa yang terjadi pada alpukat mentega terkadang petani minim pengetahuan di bidang informasi hama penyakit sehingga ada kalanya untuk pengobatan tidak sesuai dengan jenis serangan sehingga penyakit tetap merebak ke tanaman lain. Kemajuan sistem pakar dapat mengatasi permasalahan ini yaitu dengan merancang sebuah sistem komputer berbasis web yang terintegrasi dengan database dan bahasa pemrograman seperti PHP-MySql sehingga dapat membantu petani dalam mendiagnosa penyakit yang terserang. Aplikasi sistem pakar dalam pengambilan keputusannya menggunakan mesin inferensi forward chaining (penalaran maju) dimana kasus ditelusuri pada stat awal sehingga akan ditemuan goal untuk hasil akhir diagnosa penyakit alpukat mentega. Hasil dari implementasi sistem yaitu sistem memberikan pertanyaan berupa gejala-gejala yang harus dijawab oleh petani dan hasil dari proses tersebut sistem akan memberikan informasi penyakit apa yang menyerang tanaman serta solusi untuk penaganannya. Kata Kunci : Sistem Pakar, Petani, Penyakit Cabai, Gejala, Solusi, Forward Chaining Di Cv.Romaco Jaya
KLASIFIKASI ANALISIS SENTIMEN TERHADAP KASUS PENUSUKAN WIRANTO MEDIA SOSIAL TWITTER DENGAN MENGGUNAKAN METODE NAÏVE BAYES CLASSIFICATION A. Yudi Permana; Dirga Nuansa Mahardhika
Jurnal SIGMA Vol 10 No 4 (2019): Desember 2019
Publisher : Teknik Informatika, Universitas Pelita Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (295.317 KB) | DOI: 10.37366/sigma.v10i1.474

Abstract

The existence of Twitter has been widely used by various levels of society in the last few years. The habit of the public to post tweets to assess the wiranto stabbing case is one of the media in representing the public's response to the stabbing case. Therefore, in this study, an analysis of public sentiment will be carried out on the case of Wiranto di stabbing which was revealed through the Twitter social network. The analysis was carried out by using the tweet classification which contains the public's sentiment regarding the Wiranto stabbing case. The classification method used in this study is the Naive Bayes Classification (NBC). NBC was used to obtain a classification of positive and negative responses to the public on Twitter and to obtain the preference value from the community for stabbing cases. The results of testing the percentage of wiranto data methods of 25%, 50%, 75%, and 100% of the amount of data from the training data resulted in an accuracy of 64.67%, 70.57%, 87.56%, 97.50. And for the results of testing the positive response of the community on Twitter with a preference value of 53%. Thus, sentiment classification using the Naive Bayes classification method can be used to measure the public response to the Wiranto stabbing case. Keywords: Twitter, Naive Bayes, sentiment analysis.
PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENJUALAN PERUMAHAN MENGUNAKAN METODE SDLC PADA PT. MANDIRI LAND PROSPEROUS BERBASIS MOBILE A. Yudi Permana; Puji Romadlon
Jurnal SIGMA Vol 10 No 2 (2019): Desember 2019
Publisher : Teknik Informatika, Universitas Pelita Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (554.169 KB)

Abstract

Mandiri Land Prosperous merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dibidang penjualan atau pemesanan perumahan yang berlokasi di Sidoarjo Jawa Timur. Perusahaan mempunyai sasaran penjualannya untuk kalangan menengah kebawah, dimana kalangan menengah kebawah yang ingin memiliki impian untuk memiliki hunian dengan harga yang terjangkau dapat terwujudkan dengan fmudah dan tentunya dengan syarat-syarat yang mudah juga. Perumahan PT. Mandiri land Prosperous tersebar diwilayah Sidoarjo dan sekitarnya, perumahan Wage yang berlokasi di Kapling Polda, Perumahan Grand Gading Residence yang belokasi di Juanda, Perumahan Grand Gading Cemandi yang berlokasi di Tambak Cemandi dan Perumahan Damarsih Residence yang berlokasi tidak jauh dari Bandara Juanda. Saat ini belum adanya sistem untuk mempermudah calon pembeli dalam melihat produk perumahan yang ditawarkan dan juga melakukan pemesanan tanpa harus datang kelokasi. Oleh sebab itu, akan dibangun Sistem Informasi penjualan perumahan dengan metode SDLC pada PT. Mandiri Land Prosperous yang berbasis Mobile Android dengan bahasa pemrograman yang dipakai menggunakan Java dan Firebase. Hasil dari penelitian ini yaitu sistem informasi penjualan perumahan dalam bentuk Mobile Android untuk pelangan dan dalam bentuk website untuk pemilik perusahaan.
ANALISIS DAN PENERAPAN METODE KLASTERISASI MENGGUNAKAN ALGORITMA K-MEANS UNTUK PENGELOMPOKKAN ORDER PRODUK PADA PT. ARTHA UTAMA PLASINDO A. Yudi Permana; Muhtadin Muhtadin
Jurnal SIGMA Vol 10 No 2 (2019): Desember 2019
Publisher : Teknik Informatika, Universitas Pelita Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (406.301 KB)

Abstract

Pemasaran dalam dunia perusahaan pada akhirnya menciptakan produk kepada konsumen di pasar. Penciptaan serta penyediaan produk tersebut didasarkan pada kebutuhan dan keinginan customer. PT. Artha Utama Plasindo adalah perusahaan yang bergerak pada bidang manufaktur injection molding part (komponen berbahan plastik) dan menjadi vendor dari berbagai macam customer baik dalam bidang manufaktur otomotif maupun elektronik. Salah satu customer besar dari PT. Artha Utama Plasindo adalah PT. Yamaha Indonesia Motor Mfg. (YIMM), namun pada kenyataannya di lapangan masih sering terjadi kendala dalam proses produksi maupun persediaan barang untuk customer YIMM tersebut. Diantara permasalahannya adalah terjadinya over capacity pada gudang penyimpanan serta banyaknya produk yang shortage maupun lebih quantity. Pada penelitian ini, peneliti akan memanfaatkan data customer order pada PT. Artha Utama Plasindo dengan menggunakan algoritma K-Means dalam penerapan klasterisasi yang diharapkan dapat menentukan tingkat pesanan produk PT. Yamaha Motor Indonesia Mfg pada PT. Artha Utama Plasindo untuk memberikan alternatif solusi terhadap kondisi permasalahan yang terjadi. Dalam penelitian ini untuk kategori klaster dibuat menjadi 3 cluster, yaitu tinggi untuk produk High Demand, sedang untuk produk Medium Demand, dan rendah untuk produk Low Demand. Hasil klasterisasi dari 33 record data yang dijadikan data training, ada sebanyak 5 produk yang masuk klaster pertama (tinggi), kemudian 6 produk di klaster kedua (sedang) dan 22 produk masuk dalam klaster ketiga (rendah).
Klasifikasi Opini Kepuasan Mahasiswa Terhadap Kinerja Dosen Dengan Pendekatan Cross Validation Naïve Bayes A. Yudi Permana; M. Makmun Effendi
Prosiding Seminar SeNTIK Vol. 3 No. 1 (2019): Prosiding SeNTIK 2019
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Klasifikasi Opini Kepuasan Mahasiswa Terhadap Kinerja Dosen Dengan Pendekatan Cross Validation Naïve Bayes