Angga Setio Priyono
Unknown Affiliation

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PERENCANAAN STRATEGI MENGGUNAKAN PENDEKATAN BLUE OCEAN STRATEGY (Studi Kasus pada Kozzy Closet) Angga Setio Priyono; Christin Susilowati
Jurnal Ilmiah Mahasiswa FEB Vol 1, No 2: Semester Genap 2012/2013
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (245.495 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa lingkungan internal dan eksternal dengan menggunakan analisa SWOT (Strength, Weakness, Opportunity, Threat), serta mengetahui bagaimana penerapan perencanaan strategi berdasarkan analisa kerangka kerja empat langkah dan enam prinsip Blue Ocean Strategy pada Kozzy Closet. Penelitian deskriptif eksploratif ini menggunakan pendekatan studi kasus. Data diperoleh melalui teknik wawancara kepada manajemen Kozzy Closet (internal), serta dokumentasi beberapa surat kabar, jurnal, dan buku (eksternal), dengan menggunakan teknik analisa kualitatif (naratif). Berdasarkan analisa SWOT diketahui nilai kekuatan dan peluang lebih tinggi daripada kelemahan dan ancaman yang ada. Oleh karena itu, penerapan inovasi nilai dengan kerangka kerja empat langkah merupakan pendekatan yang tepat. Kozzy Closet menghapus lokasi strategis, pemesanan dengan rancangan yang rumit, dan memakai sistem penjualan secara online. Perusahaan juga mengurangi untuk melayani pemesanan sepatu by order yang dipesan oleh individu. Upaya peningkatan dilakukan pada kualitas produk dan kemampuan manajerial dari pemilik yang juga merangkap sebagai management team. Kerangka kerja yang lain adalah menciptakan inovasi nilai dengan terus menggali pasar baru potensial untuk industri sepatu, menciptakan gift pack untuk pasangan serta promosi-promosi menarik pada saat tertentu. Untuk memasuki Blue Ocean, Kozzy Closet harus menerapkan enam prinsip Blue Ocean Strategy yaitu, merekonstruksi batasan pasar dengan cara memperlebar ruang pasar perusahaan bukan hanya berfokus pada satu segmen yang sempit. Berfokus pada gambaran besar perusahaan, dengan merumuskan kanvas strategi yang baru. Menjangkau melampaui batasan pasar, yaitu menghilangkan batasan konsumen dengan mengeksploitasi perbedaan di antara konsumen. Menjalankan strategi secara tepat melalui rangkaian utilitas, harga, biaya, dan pengadopsian. Mengatasi rintangan organisasi dengan menerapkan prinsip kepemimpinan tipping point. Serta prinsip terakhir yaitu mengintegrasikan eksekusi dengan strategi melalui pemberdayaan setiap elemen sumber daya manusia di perusahaan.   Kata Kunci : Perencanaan Strategi, Blue Ocean Strategy, Kozzy Closet
PERENCANAAN STRATEGI MENGGUNAKAN PENDEKATAN BLUE OCEAN STRATEGY (Studi Kasus pada Kozzy Closet) Priyono, Angga Setio; Susilowati, Christin
Jurnal Ilmiah Mahasiswa FEB Vol. 1 No. 2
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa lingkungan internal dan eksternal dengan menggunakan analisa SWOT (Strength, Weakness, Opportunity, Threat), serta mengetahui bagaimana penerapan perencanaan strategi berdasarkan analisa kerangka kerja empat langkah dan enam prinsip Blue Ocean Strategy pada Kozzy Closet. Penelitian deskriptif eksploratif ini menggunakan pendekatan studi kasus. Data diperoleh melalui teknik wawancara kepada manajemen Kozzy Closet (internal), serta dokumentasi beberapa surat kabar, jurnal, dan buku (eksternal), dengan menggunakan teknik analisa kualitatif (naratif). Berdasarkan analisa SWOT diketahui nilai kekuatan dan peluang lebih tinggi daripada kelemahan dan ancaman yang ada. Oleh karena itu, penerapan inovasi nilai dengan kerangka kerja empat langkah merupakan pendekatan yang tepat. Kozzy Closet menghapus lokasi strategis, pemesanan dengan rancangan yang rumit, dan memakai sistem penjualan secara online. Perusahaan juga mengurangi untuk melayani pemesanan sepatu by order yang dipesan oleh individu. Upaya peningkatan dilakukan pada kualitas produk dan kemampuan manajerial dari pemilik yang juga merangkap sebagai management team. Kerangka kerja yang lain adalah menciptakan inovasi nilai dengan terus menggali pasar baru potensial untuk industri sepatu, menciptakan gift pack untuk pasangan serta promosi-promosi menarik pada saat tertentu. Untuk memasuki Blue Ocean, Kozzy Closet harus menerapkan enam prinsip Blue Ocean Strategy yaitu, merekonstruksi batasan pasar dengan cara memperlebar ruang pasar perusahaan bukan hanya berfokus pada satu segmen yang sempit. Berfokus pada gambaran besar perusahaan, dengan merumuskan kanvas strategi yang baru. Menjangkau melampaui batasan pasar, yaitu menghilangkan batasan konsumen dengan mengeksploitasi perbedaan di antara konsumen. Menjalankan strategi secara tepat melalui rangkaian utilitas, harga, biaya, dan pengadopsian. Mengatasi rintangan organisasi dengan menerapkan prinsip kepemimpinan tipping point. Serta prinsip terakhir yaitu mengintegrasikan eksekusi dengan strategi melalui pemberdayaan setiap elemen sumber daya manusia di perusahaan.   Kata Kunci : Perencanaan Strategi, Blue Ocean Strategy, Kozzy Closet