Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENENTUAN SIKAP SATELIT BERDASARKAN DISTRIBUSI ARUS LISTRIK PADA PANEL SURYA SATELIT LAPAN-TUBSAT Abdul Rahman; M Mukhayadi
Jurnal Teknologi Dirgantara Vol 7, No.1 Juni (2009)
Publisher : National Institute of Aeronautics and Space - LAPAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada tanggal 10 Januari 2009 LAPAN telah mengoperasikan satelit LAPANTUBSAT selama dua tahun. Pada tahun kedua pengoperasian satelit ini, star sensor, salah satu sensor kendali sikap mengalami kegagalan. Beberapa prosedur dan metode baru dilakukan untuk melanjutkan misi satelit dalam pengamatan permukaan bumi. Salah satu metode yang digunakan adalah menggunakan panel surya untuk menentukan orientasi sikap satelit. Panel-panel surya tersebut terpasang pada setiap sisi satelit. Sikap satelit kemudian ditentukan berdasarkan perbandingan distribusi arus listrik dari semua panel surya. Setelah orientasi satelit diketahui, operator dapat mengendalikan satelit agar mengarah ke target. Dengan memanfaatkan cara ini, LAPAN-TUBSAT masih mampu menghasilkan data video dengan baik.