Hermin Lempang
SMP Negeri 9 Kabupaten Sorong

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pembelajaran CTL Sebagai Strategi Peningkatan General Life Skill Khususnya Kecakapan Berpikir Rasional Dan Kecakapan Berpikir Sosial Hermin Lempang
Jurnal Pendidikan Vol 7 No 1 (2019): Jurnal Pendidikan
Publisher : Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (352.584 KB) | DOI: 10.36232/pendidikan.v7i1.206

Abstract

Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas yang meliputi tiga siklus. Setiap siklus terdiri atas empat tahap, yaitu 1) perencanaan, 2) tindakan, 3) pengamatan, dan 4) refleksi. Subjek penelitian adalah siswa kelas VIII B SMP Negeri 9 Kabupaten Sorong dengan penerapan pembelajaran kontekstual (Contextual Teaching and Learning). Dengan penerapan CTL adalah pembelajaran dapat meningkatkan kecakapan berpikir rasional dan kecakapan sosial siswa. Data kemajuan hasil tindakan diperoleh dari angket kecakapan berpikir rasional kecakapan sosial, lembar observasi KBM, observasi tanya jawab wawancara, learning logs, jurnal guru, dan hasil ulangan. Hasil tindakan menunjukkan pada tiap-tiap siklus kecakapan berpikir rasional dan kecakapan sosial meningkat. Kecakapan berpikir rasional dan kecakapan sosial siswa pada kondisi awal sebesar 10%, dan 10% sedangkan pada akhir penelitian mencapai 80% dan 90%. Total pencapaian kecakapan berpikir rasional dan kecakapan berpikir sosial pada akhir penelitian sebesar 85% melampaui batas perkiraan yaitu sebesar 75%, dengan demikian pembelajaran CTL teruji yaitu dapat meningkatkan general life skill pada kecakapan berpikir rasional dan kecakapan berpikir sosial. Respon siswa secara kualitatif menyenangkan dan materi mudah dipahami. Hasil ketuntasan belajar meningkat dari 25% menjadi 90% sedangkan kinerja guru juga meningkat dari 75% menjadi 95%.