Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan yang nyata antara hasil belajar siswa yang diberikan Keterampilan Pengelolaan Kelas dengan hasil belajar sisiwa yang tidak diberikan Keterampilan Pengelolaan Kelas, subyek penelitian ini pada siswa SMP Negeri 18 Raja Ampat khususnya mata pelajaran IPS- Terpadu. Metode yang digunakan adalah metode experimen dengan subyek penelitian kelas VII yang di bagi menjadi dua kelompok yaitu Kelompok satu adalah kelompok experimen, kelompok yang diberikan keterampilan pengelolaan kelas sedangkan Kelompok dua adalah kelompok control, kelompok yang tidak diberikan keterampilan pengelolaan kelas. Sebelum diadakan eksperimen, kedua kelas tersebut dilaksanakan pre tes kemudian untuk kelas eksperimen diberikan keterampilan pengelolaan kelas. Sedangkan pada kelas control tidak diberikan keterampilan penggunaan keterampilan pengelolaan kelas sebanyak tujuh kali pertemuan di adakan ujian semester (tes akhir/pos tes). Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah the static comparison Control Group diolah melalui uji persamaan dua rata rata dengan menggunakan rumus ttes Dengan hasil yang telah diperoleh yaitu kelas yang menggunakan pengelolaan Kelas mendapat nilai rata-rata akhir lebih tinggi dibandingkan kelas yang tidak menggunakan keterampilan pengelolaan kelas yaitu. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan prestasi belajar siswa yang medapatkan perlakuaan penggunaan keterampilan pengelolaan kelas dan yang tidak di berikan atau di kenai perlakuaan pengelolaan kelas.