This Author published in this journals
All Journal Jurnal Geomine
Arif Nurwaskito
Wahyuddin, Sri Widodo,

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

STUDI TEKNIS PENGARUH PENGGUNAAN SEKAM PADI TERHADAP AKTIVITAS PELEDAKAN DI PT. SEMENBOSOWA MAROS PROVINSI SULAWESI SELATAN Arif Nurwaskito
Jurnal Geomine Vol 1, No 1 (2015): Edisi April
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (455.783 KB) | DOI: 10.33536/jg.v1i1.8

Abstract

Peledakan adalah suatu kegiatan pemisahan atau pemecahan batuan padat yang bersifat  masive dari batuan induknya untuk memudahkan proses tahapan produksi. Kegiatan penelitian ini dilakukan pada PT. Semen Bosowa Maros yang terletak di Maros Sulawesi Selatan. Penelitian ini bertujuanmelakukan kajian pengaruh teknis penggunaan sekam padi terhadap aktivitas peledakan untuk mengetahui pengaruh sekam padi terhadap hasil  peledakan. Peneltian ini menggunakan metodologi analisis deskriptif kuantitatif jenis data yang didapatkan yaitu data dokumentasi fragmentasi Peledakan, data dokumentasi  Zero Oxygen Balance ( ZOB ), data pencampuran ANFO dan sekam padi, data pemakaian ANFO dan sekam padi, Peta Geologi daerahpenelitian, data geometri peledakan, dan ukuran fragmentasi. Cara pengambilan data yaitu dengan cara mengikuti pengamatan secara langsung kegiatan peledakan dan melakukan wawancara dengan  foreman dan pihak lain yang mengetahui tentang peledakan. Hasil ledakan dari penggunaan sekam padi tersebut mencapai  zero oxygen balance (ZOB)  ditandai dengan asap berwarna putih hingga kehitaman dimana tidak menghasilkan gas-gas  (fumes) NO 2  secara berlebihan dengan munculnya asap berwarna kekuningan, hasil Fragmentasi di lapangan sudah memenuhi standar fragmentasi dari perusahaan yaitu maksimal 80 cm atau dapat dipecahkan oleh  giratory crusher. Dengan menggunakan sekam padi pada aktivitas peledakan di PT. Semen Bosowa Maros dapat menghemat ongkos penggunaan Amonium Nitrat yaitu sebesar 20%.