Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat: Peduli Masyarakat

Peningkatan Kualitas Hidup Lansia di Masa Pandemi: Lansia Kuat dan Tangguh Annaas Budi Setyawan; Rusni Masnina; Nurul Wahdah; Faried Rahman Hidayat; Arief Budiman
Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat: Peduli Masyarakat Vol 1 No 1 (2021): Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat: Peduli Masyarakat: Oktob
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Kendal Bekerjasama dengan CV Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengertian Kuat dan Tangguh disini bukan hanya memiliki tubuh yang sehat baik fisik, mental dan sosial namun juga bersemangat, aktif, produktif dan mandiri serta adaftif untuk menghadapi berbagai masalah dalam kehidupan termasuk permasalahan dimasa Pandemik. Menghadirkan Lansia Kuat dan Tangguh terhadap COVID-19 agar setiap keluarg membangun Keluarga Berkualitas dengan merajut kasih sayang dan perhatian kepada lansia. Lansia akan merasa lebih bahagia bila hidup dalam lingkungan keluarga yang saling melayani, merawat dan melindungi. Kelompok lanjut usia sering dikaitkan dengan kelompok yang rentan terhadap berbagai penyakit oleh karena fungsi fisiologisnya berangsur-angsur akan berkurang termasuk sistem imum tubuh. Metode yang digunakan dalam pengabdian masyarakat ini dengan menggunakan metode online melalui seminar zoom dengan sasaran adalah masyarakat umum, keluarga yang memiliki lansia serta mahasiswa. Diharapkan dengan seminar online ini meningkatkan pengetahuan masyarakat umum khususnya keluarga yang memiliki lansia untuk menciptakan lansia kuat dan tangguh.
Edukasi Peran Lansia dalam Keluarga sebagai Upaya Pemberdayaan Lansia Arief Budiman; Ramdhany Ismahmudi; Dwi Pratiwi
Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat: Peduli Masyarakat Vol 1 No 1 (2021): Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat: Peduli Masyarakat: Oktob
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Kendal Bekerjasama dengan CV Global Health Science Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Salah satu dampak keberhasilan pembangunan dan kemajuan teknologi adalah meningkatnya usia harapan hidup (UHH). Setiap tahun, UHH terus mengalami peningkatan, pada tahun 2010, UHH Indonesia berada pada angka 69,8 tahun, tahun 2012 berada pada angka 70,2 tahun, dan pada tahun 2016 mencapai 70,9 tahun. (BPS, Proyeksi penduduk 2010-2035). Kondisi kesehatan seseorang sejak dari janin akan mempengaruhi kualitas kesehatannya pada saat berada di kelompok umur berikutnya dan akhirnya akan menentukan status kesehatannya pada saat lansia. Sehubungan dengan hal tesrsebut maka upaya intervensi kesehatan perlu dilakukan melalui pendekatan siklus hidup sejak dalam kandungan hingga dewasa, yang pada akhirnya akan memberikan dampak besar terhadap terciptanya lansia yang sehat, mandiri aktif dan produktif di masa yang akan datang. Dalam mengupayakan agar klien tahu dan sadar, kuncinya terletak pada keberhasilan membuat klien tersebut memahami bahwa sesuatu (misalnya: kesehatan keluarga) adalah masalah baginya dan bagi masyarakatnya sepanjang klien yang bersangkutan belum mengetahui dan menyadari bahwa sesuatu itu merupakan masalah, maka klien tersebut tidak akan bersedia menerima informasi lebih lanjut. Saat klien telah menyadari masalah yang dihadapinya maka kepadanya harus diberikan informasi umum lebih lanjut tentang masalah yang bersangkutan.