Jesi Reza
Universitas Mulawarman

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Stres Kerja dan Persepsi Terhadap Beban Kerja Dengan Motivasi Kerja Jesi Reza
Psikoborneo: Jurnal Ilmiah Psikologi Vol 4, No 3 (2016): Volume 4, Issue 3, September 2016
Publisher : Program Studi Psikologi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/psikoborneo.v4i3.4095

Abstract

Tugas pokok dari Satuan Polisi Pamong Praja kota Samarinda penyelenggaraan ketertiban umum dan ketenteraman masyarakat. Dalam melaksanakan tugas lapangan yang berhadapan dengan target, hal tersebut akan memicu terjadinya stres kerja dikarenakan adanya persepsi terhadap beban kerja yang dialami sehingga akan mempengaruhi motivasi kerja pada aparat Satuan Polisi Praja Samarinda. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh antara stres kerja dan persepsi terhadap beban kerja sebagai intervening dengan motivasi kerja di Satuan Polisi Pamong praja Samarinda. Alat ukur yang digunakan adalah skala motivasi kerja, skala stres kerja dan skala persepsi terhadap beban kerja. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Uji yang digunakan adalah uji Path atau uji jalur dengan jumlah sampel sebanyak 105 aparat Satuan Polisi Pamong Praja. Pengambilan subjek menggunakan teknik random sampling. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa adanya pengaruh secara tidak langsung stres kerja pada persepsi terhadap beban kerja sebesar 0,679 dengan taraf Signifikan 0,000 (Sig. < 0,000) dan adanya pengaruh secara langsung stres kerja pada motivasi kerja sebesar -0,391 dengan taraf Signifikan 0,000 (Sig. < 0,000).