duwi leksono
Uiversitas Negeri Malang

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENINGKATAN PRODUKTIVITAS UMKM PENGRAJIN TUSUK SATE DESA DAWUHAN KECAMATAN PONCOKUSUMO KABUPATEN MALANG PROVINSI JAWA TIMUR duwi leksono
Jurnal Pengabdian Pendidikan dan Teknologi (JP2T) Vol 1, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (682.608 KB) | DOI: 10.17977/um080v1i12020p1-5

Abstract

Abstrak: Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan produktivitas para pengrajin bambu dengan pemanfaatan teknologi tepat guna yang berfungsi untuk oven pengering bambu. Mesin pengering bambu menggunakan bahan bakar gas dengan menggunakan tekanan udara untuk mengalirkan udara panas ke dalam ruang oven. Dengan penerapan teknologi tepat guna ini masyarakat pengrajin bambu dapat melakukan proses pengeringan bamboo secara cepat dengan tidak memerlukan waktu yang cukup banyak. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat di laksanakan di Desa Dawuhan Kecamatan Poncokusumo Kabupaten Malang dengan mengaplikasikan mesin oven pengering bambu dengan menggunakan bahan bakar gas. Hasil dari kegiatan pengabdian pada masyarakat ini adalah: (a) Proses pengeringan dilakukan dengan menggunakan mesin oven pengering bambu, sehingga proses produksi dapat dilakukan secara cepat dan maksimal. Dimana yang semula dilakukan secara konvensional memerlukan waktu 3 hari, bisa dipercepat dengan waktu 6 jam.; (b) Masyarakat melakukan produksi dengan menggunakan teknologi terbarukan dengan percepatan proses produksi; (c) Hasil produksi meningkat, dengan di sertai tercukupinya kebutuhan dan permintaan masyarakat mengenai tusuk sate. Kata Kunci: Produktivitas, UMKM, Tusuk Sate