Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Berbasis Inkuiri Pada Materi Sistem Reproduksi Manusia Kelas XI SMA Mariana Sesilia Weling Hayong; Sukarman Hadi Jaya Putra
SPIZAETUS: JURNAL BIOLOGI DAN PENDIDIKAN BIOLOGI Vol 1, No 3 (2020): Spizaetus: Jurnal Biologi dan Pendidikan Biologi
Publisher : Universitas Nusa Nipa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55241/spibio.v1i3.19

Abstract

Sumber belajar yang belum memadai membuat peserta didik cenderung pasif pada saat proses pembelajaran. Kemampuan peserta didik untuk mengembangkan keterampilan berpikir masih rendah dan berdampak pada hasil belajar peserta didik dikarenakan peserta didik hanya menerima informasi dari guru dengan menghafal. Kurikulum 2013 menuntut guru lebih aktif untuk mengembangkan kualitas pembelajaran. Dengan demikian pembelajaran 2013 menuntut adanya perubahan dimana pembelajaran harus berpusat pada peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan lembar kerja peserta didik berbasis inkuiri pada materi sistem reproduksi manusia. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang mengadaptasi model pengembangan 4D. Ada 3 tahap dalam penelitian ini terdiri dari tahap pendefenisian (define), perancangan (design), pengembangan (develop). Instrumen penelitian yang digunakan adalah wawancara, angket dan dokumentasi. LKPD hasil pengembangan divalidasi oleh para ahli materi, media dan bahasa selanjutnya diujicobakan pada skala kecil dan skala besar yang terdiri dari guru dan peserta didik kelas XI MIA SMA Negeri 1 Nita. Berdasarkan hasil validasi, respon guru dan peserta didik di simpulkan bahwa LKPD yang dikembangkan layak digunakan sebagai sumber belajar khususnya mata pelajaran biologi.