Arif Shaifudin
Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga Yogyakarta

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

HAKIKAT PENDIDIKAN DALAM PERSPEKTIF ISLAM DAN BARAT Arif Shaifudin
El-Wasathiya: Jurnal Studi Agama Vol. 2 No. 2 (2014)
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Nahdlatul Ulama Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2466.58 KB)

Abstract

Seluruh umat manusia di berbagai belahan dunia meyakini bahwa pendidikan adalah cara terbaik dalam rangka mencetak generasi bangsa yang unggul dalam berbagai bidang. Dengan pendidikan nilai luhur budaya bangsa akan dapat diwariskan bagi para generasinya. Namun, dalam memilih model pendidikan, suatu bangsa harus memperhatikan budaya yang telah melekat menjadi karakter bangsa tersebut. Bangsa Indonesia sebagai bangsa yang mayoritas penduduknya memeluk agama Islam memiliki budaya ke-Timur-an yang tertuang dalam sistem pendidikan Islam yang tentunya berbeda dengan pendidikan Barat dengan corak sekulernya. Pendidikan Islam dengan orientasi dunia-akhirat; dimensi teosentris (ketuhanan), antroposentris (kemanusiaan), dan kosmosentris (kealaman) harus kembali diberikan peran yang besar dalam melahirkan individu-individu yang cakap secara utuh di negara ini. Sementara pendidikan Barat hanya berorientasi pada antroposentris atau antroposentris-kosmosentris saja. Wajar jika produk dari pendidikannya adalah individu-individu yang mapan secara duniawi, namun tidak diimbangi dengan kemapanan aspek moral-spiritual yang merupakan ciri khas pendidikan Islam.  Kata Kunci: Pendidikan Islam, Pendidikan Barat
SUPERVISI KLINIS SOLUSI MEMPERTEMUKAN IDEALITAS-REALITAS PERILAKU MENGAJAR GURU Arif Shaifudin
El-Wasathiya: Jurnal Studi Agama Vol. 3 No. 2 (2015)
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Nahdlatul Ulama Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2115.327 KB)

Abstract

Perilaku mengajar guru merupakan salah faktor penting dalam mencetak out put pendidikan yang berkualitas. Banyaknya guru yang belum bisa merealisasikan idealitas perilaku mengajar yang seharusnya dalam perilaku nyata ketika mengajar merupakan pekerjaan rumah serius yang harus segera diselesaikan oleh dunia pendidikan di negara ini. Hal ini penting, karena bermutu tidaknya peserta didik sebagai generasi masa depan bangsa sebagian besar ditentukan oleh berkualitas tidaknya kempetensi mengajar seorang guru. Di sinilah posisi strategis supervisi klinis yang berfungsi untuk memberikan bimbingan kepada guru dalam mengatasi segala problem pengajaran yang mereka alami. Supervisi klinis berupaya membantu para guru dengan proses sistematis untuk menghilangkan kesenjangan antara perilaku nyata mengajar guru dengan perilaku mengajar yang ideal. Kata Kunci: Supervisi Klinis, Idealitas-Realitas, Perilaku Mengajar Guru