Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS KESALAHAN SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL CERITA MATEMATIKA KELAS V DI SDN RONGGO 03 KECAMATAN JAKEN Riventy Silviana Fitry; Khamdun Khamdun; Himmatul Ulya
Jurnal Inovasi Penelitian Vol 2 No 8: Januari 2022
Publisher : Sekolah Tinggi Pariwisata Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47492/jip.v2i8.1034

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis kesalahan dan faktor penyebab kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal cerita matematika materi pecahan mengunakan prosedur newman. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yakni menggunakan metode deskriptif kualitatif, dan menggunakan tahapan observasi, wawancara mendalam, dokumentasi, dan pencatatan sebagai tahapan pengumpulan data penelitian. Analisis data yang digunakan merupakan analisis data kualitatif deskriptif. Penelitian ini akan dilaksanakan di SDN Ronggo 03 Kecamatan Jaken dengan mengambil siswa kelas V sebagai subjek penelitian. Hasil penelitian menunjukan bahwa berdasarkan prosedur newman semua siswa mengalami kesalahan dalam menyelesaikan soal cerita matematika, tiga kesalahan dalam membaca, tujuh kesalahan dalam memahami soal, lima kesalahan dalam mentransformasi masalah ke rumus matematika, Sembilan kesalahan dalam proses penghitungan, dan dua kali kesalahan dalam penulisan jawaban. Kesalahan-kesalahan tersebut disebabkan oleh faktor siswa yang kesulitan dalam memahami masalah di dalam soal, siswa tidak memahami konsep dan operasi pecahan, dan siswa tergesa – gesa dan tidak teliti dalam menyelesaikan soal cerita matematika.