Abstrak Indo:Penelitian ini berjudul “Pola Komunikasi Interpersonal Pelatih Dalam Memotivasi Pemain Persiraja Banda Aceh (Studi pada ISC 2015-2016)”.Permasalaham yang diangkat dari penelitian ini adalah bagaimana cara pelatih Persiraja Banda Aceh dalam memeberikan motivasi kepada pemain dalam meningkatkan kualitas permain baik dalam lapangan serta memenangkan pertandingan. Tujuan dari penelitian ini tidak terlepas dari menegetahui bagaimana dan seberapa jauh pola dan bentuk komunikasi yang diberikan oleh pelatih dalam memotivasi para pemain Persiraja Banda Aceh dalam memenangkan pertandingan dalam kompetisi Indonesia Soccer Championship Liga B (ISC Liga B) 2016-2017.Teori yang dipakai pada penelitian ini adalah Teori Atraksi Interpersonal yaitu teori yang melibatkan komunikasi dua orang atau lebih secara fisik berdekatan dalam menyampaikan serta menjawab pesan secara verbal maupun non-verbal.Teori ini juga menyebutkan ada faktor yang mempengaruhi komunikasi yaitu faktor personal dan faktor situasional.Metode penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis deskriptif. Alat pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan dua cara yaitu wawancara terstuktur serta studi dokumentasi yang dapat membantu memberi informasi serta data yang diperlukan, serta subjek informan pada penelitian ini menggunakan teknik purposif. Berdasarkan hasil pengolahan data di lapangan serta dibantu informan untuk mengumpulkan data, terdapat ada peran penting dari pelatih dalam member motivasi. Dalam hal pola komunikasi interpesonal Pelatih dalam memotivasi pemain Persiraja Banda Aceh menggunakan prinsip-prinsip atau unsur dari Komunikasi Interpersonal yaitu keterbukaan, empati, sikap mendukung, sikap positif, serta kesetaraan. Prinsip serta unsur-unsur yang diterapkan oleh pelatih Persiraja Banda Aceh secara langsung sama dengan konsep dari penggunaan Teori Atraksi Interpersonal dimana dalam prosesnya ada dua faktor yang mempengaruhi yaitu faktor personal dan situasional.Abstrak Inggris :The pattern of Interpersonal Communication of Coaches in Motivating Persiraja Banda Aceh players (Study at ISC 2015-2016This study is entitled as " the pattern of Interpersonal Communication of Coaches in Motivating Persiraja Banda Aceh players (Study at ISC 2015-2016)". The problem raised is how the trainers giving motivations to the players to win the game. The purpose of this study is to find the pattern and form of communication provided by the coaches in motivating Persiraja Banda Aceh players in winning the competition in Indonesia Soccer Championship League B (ISC League B) 2015-2016. The theory used in this study is Interpersonal Attraction Theory in which involves the communication of two or more people whom physically alongside conveying and answering messages verbally and non-verbally. The theory also mentions that there are factors that could affect the communication such as personal factors and situational factors. The method used in this study is qualitative approach with descriptive type. The data collected in this study uses two ways, namely structured interviews and documentation studies that can help provide information and all the data that is necessary. The subject of informants in this study using purposive techniques. Based on the results of data processed,, it is positive that there is important role of interpersonal communication of coaches as motivational factors for the players. The interpersonal communication pattern of Coach in motivating Persiraja Banda Aceh players use the principles and elements of Interpersonal Communication which is openness, empathy, supportive attitude, positive attitude, and equality. Principles and elements applied by the coach Persiraja Banda Aceh are similar to the concept of Interpersonal Attraction Theory where in the process there are two factors that influence the personal and situational factors.