ACHMAD SOLICHUL HADI
SMA Negeri Candiroto Temanggung Jawa Tengah

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

BEST PRACTICE PENGARUH PENGGUNAAN APLIKASI GOOGLE CLASSROOM TERHADAP KUALITAS PEMBELAJARAN DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN SENI MUSIK KELAS X DI SMAN 1 CANDIROTO ACHMAD SOLICHUL HADI
SECONDARY: Jurnal Inovasi Pendidikan Menengah Vol. 1 No. 4 (2021)
Publisher : Pusat Pengembangan Pendidikan dan Penelitian Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51878/secondary.v1i4.643

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah (1) menjelaskan pengaruh penggunaan google classroom terhadap kualitas pembelajaran siswa pada mata pelajaran seni musik kelas X di SMAN 1 Candiroto. (2) menjelaskan pengaruh penggunaan google classroom terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran seni musik kelas X di SMAN 1 Candiroto. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X SMAN 1 Candiroto. Sampel penelitian ditentukan dengan menggunakan teknik purposive sampling yaitu siswa kelas X 3 SMAN 1 Candiroto. Teknik pengumpulan data menggunakan angket, tes objektif, observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian yang telah dilakukan menyatakan bahwa: (1) terdapat pengaruh positif signifikan penggunaan google classroom, terhadap kualitas pembelajaran siswa pada mata pelajaran seni musik kelas X di SMAN 1 Candiroto dengan nilai t hitung> t tabel (2.357 > 2.045) dan nilai signifikansi 0.025. Artinya penggunaan google classroom dapat meningkatkan kualitas pembelajaran siswa pada mata pelajaran seni musik kelas X di SMAN 1 Candiroto. (2) terdapat pengaruh positif signifikan penggunaan google classroom terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran seni musik kelas X di SMAN 1 Candiroto sebesar 2.44 kali dengan signifikansi 0.016. Artinya penggunaan google classroom berpengaruh signifikan sebesar 2.44 kali terhadap hasil belajar siswa.