Ari Wibowo
Politeknik Negeri Batam

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Aplikasi Pengolah Data Statistik Mira Chandra Kirana; Ari Wibowo; Robby Yassar Affan
JURNAL INTEGRASI Vol 2 No 2 (2010): Jurnal Integrasi Edisi Khusus (Seminar Nasional) - Juli 2010
Publisher : Politeknik Negeri Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Makalah ini ditulis berdasarkan hasil pengerjaan sebuah Tugas Akhir Diploma Tiga yang bertema Aplikasi Pengolah Data Statistik, di mana sebenarnya penulis tidak terlibat dalam pengerjaan, akan tetapi tertarik untuk memaparkan dari segi keluasan topik, tingkat kesulitan dan keilmuan. Pengolah data statistik telah diimplementasi menggunakan Microsoft VB 6.0. Aplikasi pengolah data statistik merupakan aplikasi yang mengambil berbagai formula umum yang biasa digunakan pada ilmu statistik. Pengolah data statistik ditujukan untuk mengolah data-data numerik dengan berbagai formula, yaitu Median, Modus, Nilai Tengah, Kuartil dan formula lainnya. Tugas Akhir ini menghasilkan karakteristik dan presentasi data statistik, di mana merupakan Tugas Akhir Program Diploma III yang bertema pengembangan perangkat lunak, dan dikerjakan sebagai syarat kelulusan dari program studi Teknik Informatika Politeknik Batam.
Sistem Pendukung Keputusan Penilaian Kelayakan Kredit Menggunakan Metode Simple Additive Weighting (SAW) Ari Wibowo; Keanu Kunendra
Journal of Applied Informatics and Computing Vol 1 No 1 (2017): Juli 2017
Publisher : Politeknik Negeri Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (855.466 KB) | DOI: 10.30871/jaic.v1i1.511

Abstract

Kredit merupakan peminjaman uang terhadap pihak bank yang biasanya digunakan untuk membangun suatu usaha tertentu. Untuk mendapatkan kredit tentu tidak lepas dari kriteria-kriteria nasabah yang pantas mendapatkan kredit dari pihak bank. Oleh karena itu, tidak semua nasabah bisa mendapatkan kredit. Terkait perihal ini tentu perlu suatu sistem pendukung keputusan (SPK) yang mampu menentukan kelayakan seseorang apakah layak menerima kredit atau tidak, dengan adanya sistem ini maka admin lebih mudah untuk mempertimbangkan dan memperhitungkan kriteria-kriteria nasabah yang pantas mendapatkan kredit dari bank. Selain itu dengan adanya SPK tersebut agar sistem pengambilan keputusan nasabah lebih terintegrasi dan memiliki data yang valid. Perhitungan SPK ini didasarkan pada kriteria-kriteria nasabah yang sudah ada pada bank. Pada SPK ini, kriteria-kriteria yang ditentukan oleh bank adalah gaji, tanggungan anak, kemampuan pembayaran, pinjaman lain dan jaminan. Metode yang akan diterapkan pada SPK menggunakan metode Simple Additive Weighting (SAW) serta tool yang digunakan sistem ini adalah komputer. Dengan adanya tool dan metode yang digunakan oleh SPK ini menghasilkan sebuah data yang valid serta data tersebut bisa dicetak langsung oleh admin maupun user. Oleh karena itu, SPK ini bisa digunakan oleh pihak bank karena adanya sistem yang sudah terintegrasi serta memiliki data yang sudah valid.