Indi Andani
Prodi S1 Arsitektur, Jurusan Arsitektur dan Perencanaan, Universitas Tarumanagara

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

DESAIN MODUL PERTANIAN VERTIKAL KOTA UNTUK PROYEK EDU AGROWISATA Indi Andani; Priscilla Epifania
Jurnal Sains, Teknologi, Urban, Perancangan, Arsitektur (Stupa) Vol 1, No 1 (2019): APRIL
Publisher : Jurusan Arsitektur dan Perencanaan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24912/stupa.v1i1.3998

Abstract

Sebuah pertanian vertikal mempunyai berbagai macam kebutuhan, salah satunya adalah rak tanaman yang akan diterapkan di dalamnya. Tentu sebuah rak tanaman juga memiliki ukuran yang berbeda – beda tergantung dengan jenisnya. Jika kebutuhan luas ruang rak dan modul bangunan tidak direncanakan terlebih dahulu, maka desain bangunan akan menjadi berantakan. Oleh karena itu, desain modul pertanian vertikal untuk edu agrowisata itu penting. Hal tersebut diawali dengan melakukan analisis jenis tanaman yang akan tanam, lalu menganalisis jenis hidroponik yang cocok digunakan untuk tanaman tersebut, setelah itu mencari tahu rak tanaman apa yang paling efisien untuk digunakan. Rak – rak tanaman tersebut mempunyai ukuran lebar, panjang dan tinggi yang berbeda – beda. Maka dari itu, perlu adanya analisis mengenai besaran rak yang akan diterapkan di dalam bangunan untuk mencapai luasan yang efektif. Setelah mengetahui besaran rak dan kebutuhan – kebutuhannya, terbentuklah luasan desain modul yang diperlukan dalam bangunan pertanian vertikal untuk edu agrowsiata.