I Nyoman Mandia
Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Bali

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

INTERFERENSI BAHASA ASING DALAM JURNAL LOGIC POLITEKNIK NEGERI BALI I Nyoman Mandia
Soshum: Jurnal Sosial dan Humaniora Vol 4 No 2 (2014): July 2014
Publisher : Politeknik Negeri Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (52.611 KB)

Abstract

Two or more languages are used interchangeably by the same author, it can be said that the language proficiency level in a state of mutual contact. In every language there is a process of mutual contacts between the influence of one language and another language. As a result, there will be interference both oral and written. Interference is an error that is caused by the tendency of getting used pronunciation (utterances) of a language to another language pronunciation unit includes sounds, grammar, and vocabulary. Interference of foreign language in a scientific paper published in the journal Logic State Polytechnic Bali is still quite dominant. This interference occurs because of a lack of mastery of the Indonesian by the writers. In addition, the authors use the term foreign customs so foreign terms with the Indonesia term is regarded as the same thing.
PENELURUSAN BENTUK BAKU KATA BAHASA INDONESIA I Nyoman Mandia
Soshum: Jurnal Sosial dan Humaniora Vol 6 No 1 (2016): March 2016
Publisher : Politeknik Negeri Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (100.284 KB)

Abstract

Pemakai bahasa Indonesia saat ini dibuat bingung oleh adanya bentukan bahasa Indonesia yang kurang konsisten. Ketidakkonsistenan tersebut bukan hanya dijumpai dalam dunia persuratkabaran saja, tetapi juga dalam buku pelajaran, bahkan dalam kamus dijumpai bentuk yang tidak konsisten. Tujuan penulisan ini adalah untuk mengetahui apakah pembentukan kata dalam bahasa Indonesia masih konsisten atau sesuai dengan tatabahasa yang baku. Hasil pengamatan menunjukkan masih adanya ketidakkonsistenan dalam penerapan utamanya dalam fonem pertama /p/, yang kadang luluh dan kadang-kadang tidak luluh. Penulisan yang bervariasi ini diakibatkan oleh adanya sudut pandang yang berbeda dalam menentukan bentuk dasar yang akan dijadikan bentuk jadian. Pembakuan bahasa sering menjadi polemik di kalangan para ahli bahasa dan tidak sedikit kritikan terhadap Tatabahasa Baku Bahasa Indonesia (TBBI) yang saat ini diberlakukan. Pembakuan bahasa seharusnya mengambil kaidah-kaidah pemakaian bahasa paling umum di masyarakat, bukan dengan pemberlakuan sistem yang kaku.
ANALISIS WACANA KARYA TULIS PRASKRIPSI MAHASISWA JURUSAN AKUNTANSI POLITEKNIK NEGERI BALI I Nyoman Mandia
Soshum: Jurnal Sosial dan Humaniora Vol 5 No 3 (2015): November 2015
Publisher : Politeknik Negeri Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (52.391 KB)

Abstract

Pentingnya membahas analisis wacana karena analisis ini cukup kompleks dibandingkan tataran bahasa lainnya. Pemahaman wacana yang baik bagi mahasiswa akan berimplikasi terhadap kemampuan mahasiswa dalam penyusunan paragraf yang diimplentasikan pada karya ilmiah seperti tugas atau skripsi. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kemampuan mahasiswa Jurusan Akuntansi khususnya mahasiswa Program Studi Akuntansi Manajerial Politeknik Negeri Bali dalam hal penulisan suatu wacana tulis yang dituangkan dalam tugas materi perkuliahan akuntansi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penyusunan wacana mahasiswa belum menunjukkan persyaratan kohesi dan koherensi yang baik, hal ini disebabkan kurangnya pemahaman mahasiswa dalam hal mamadukan kalimat satu dengan kalimat lainnya, belum adanya kelogisan dalam penyusunan paragraf, serta masih terdapat dua ide atau pokok pikiran dalam satu paragraf sehingga paragraf yang disusun masih kabur.