Shahnaz Raisya Saffana
Program Studi Kesejahteraan Sosial FISIP Universitas Padjadjaran

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

KEWIRAUSAHAAN SOSIAL DALAM PEMBERDAYAAN MASYARAKAT Rudi Saprudin Darwis; Yurika Shafa Miranti; Shahnaz Raisya Saffana; Shafa Yuandina
Focus : Jurnal Pekerjaan Sosial Vol 4, No 2 (2021): Focus: Jurnal Pekerjaan Sosial Desember 2021
Publisher : Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24198/focus.v4i2.37495

Abstract

Pemberdayaan masyarakat bertujuan untuk meningkatkan keberdayaan masyarakat menjadi lebih baik, terutama pada bidang sosial, ekonomi, dan politik. Sedangkan, kewirausahaan sosial adalah konsep yang mengutamakan kolaborasi, inovasi, dan kreasi dalam pelaksanaannya yang menghasilkan aktivitas ekonomi. Berdasarkan hal tersebut, kewirausahaan sosial dapat menjadi salah satu solusi pemberdayaan masyarakat untuk memecahkan permasalahan sosial yang ada di masyarakat yaitu kemiskinan. Dengan demikian, kewirausahaan sosial berperan dalam pemberdayaan masyarakat yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Tujuan dari penulisan studi pustaka ini untuk menggambarkan bagaimana kewirausahaan sosial berperan dalam pemberdayaan masyarakat. Penulisan ini disusun dengan metode studi literatur dan dilanjutkan dengan menyimpulkan konsep-konsep yang menjadi fokus pembahasan, melakukan pencarian mengenai penelitian yang pernah dilakukan sebelumnya yang berhubungan dengan pemberdayaan masyarakat dan peran kewirausahaan sosial. Dalam artikel ini diperoleh hasil bahwa kegiatan kewirausahaan sosial berpartisipasi dalam proses pembangunan. Kewirausahaan sosial dalam pemberdayaan masyarakat menghasilkan sebuah pelatihan kewirausahaan dengan membangun jaringan agar mendapat daya ungkit lebih dengan terbukanya akses terhadap media partner yang akan membantu usaha tersebut. Dengan begitu, kewirausahaan dapat dianggap berperan penting dalam pemberdayaan masyarakat yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.Community empowerment aims to improve community empowerment for the better, especially in the social, economic, and political fields. Meanwhile, social entrepreneurship is a concept that prioritizes collaboration, innovation, and creation in its implementation to produce economic activity. Based on this, there is great hope that social entrepreneurship can be a solution for community empowerment to solve social problems that exist in society, namely poverty. Thus, social entrepreneurship plays a role in community empowerment which aims to improve community welfare. The purpose of writing this literature study is to find out and prove that social entrepreneurship plays a role in community empowerment. This writing was compiled using the literature study method and continued by concluding the concepts that were the focus of the discussion, conducting a search on previous research related to community empowerment and the role of social entrepreneurship. In this article, the results show that social entrepreneurship activities have their own role in community empowerment. That way, entrepreneurship can be considered to play an important role in community empowerment which aims to improve people's welfare.