Elferida Siregar
Program Studi Kebidanan, Fakultas Kesehatan, Universitas Efarina

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Gambaran Pengetahun Ibu yang Memiliki Balita Tentang Imunisasi Hib di Puskesmas Singosari Tahun 2017 Elferida Siregar
2-TRIK: TUNAS-TUNAS RISET KESEHATAN Vol 7 (2017): Nomor Khusus Hari Ibu
Publisher : FORUM ILMIAH KESEHATAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33846/2trik7ibu01

Abstract

Haemophillus influenzae tipe B (Hib) ialah imunisasi yang diberikan untuk mencegah terjadinya penyakit influenza tipe B. Hib merupakan salah satu penyebab terbanyak menginitis (radag selaput otak dan sumsum tulang belakang), dimana 90% infeksi ini menyerang anak kurang dari 5 tahun, terutama anak yang berusia kurang dari 2 tahun. Di Indonesia, vaksin Hib ini termasuk program imunisasi yang dianjurkan dan diharapkan dalam 1-2 tahun yang akan datang dapat termasuk dalam program imunisasi yang diwajibkan. Penelitian ini bersifat dekriptif bertujuan untuk mengetahui Pengetahuan Ibu Yang Memiliki Balita Tentang Imunisasi Hib Di Puskesmas SINGOSARI. Pengambilan sampel dengan Random sampling yaitu sebanyak 51 responden, menggunakan data primer dan data skunder dengan membagikan kuesioner sebanyak 20 soal kepada responden lingkungan Suka Dame. Dari penelitian ini di peroleh jumlah ibu yang memiliki balita, pengetahuan cukup sebanyak 27 responden (52.94%), Berdasarkan umur, Mayoritas ibu yang memiliki balita berpengetahuan cukup sebanyak 10 responden (19.61%) pada umur 26-30 tahun. Berdasarkan pendidikan Mayoritas ibu yang memiliki balita berpengetahuan cukup sebanyak 13 responden (25.49%) pada pendidikan menengah. Berdasarkan pekerjaan Mayoritas ibu yang memiliki balita berpengetahuan cukup sebanyak 15 responden (29.41%) pada kelompok tidak bekerja. Berdasarkan sumber informasi Mayoritas ibu yang memiliki balita berpengetahun cukup sebanyak 14 responden (27.45%) pada kelompok yang tidak mendapat sumber informasi. Berdasarkan penelitian diatas menunjukkan bahwa tingkat pengetahuan ibu yang memilki balita di kategorikan cukup. Di harapkan kepada petugas kesehatan agar lebih memberikan informasi dan penyuluhan tentang imunisasi. Agar lebih meningkatkan pengetahuan ibu yang memiliki balita tentang manfaat imunisasi HIB Di Puskesmas Singosari 2016. Kata kunci: pengetahuan; ibu; balita; imunisasi Hib