Khaerul Ardhian Syaekh
Universitas Indonesia

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

KONTROVERSI IMPLEMENTASI UNDANG-UNDANG NO 5 TAHUN 2018 KAITANYA DENGAN DERADIKALISASI YANG DILAKUKAN OLEH DETASEMEN KHUSUS 88 AT POLRI Reeza Andi Nova; Khaerul Ardhian Syaekh
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 8, No 7 (2021): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jips.v8i7.2021.2169-2185

Abstract

Terorisme merupakan salah satu masalah yang sangat serius di Indonesia. Apabila tidak ditanggulangi dan dengan reaksi yang cepat (Counter Reaction) dapat menjadi sebuah ancaman besar bagi stabilitas dan keamanan bangsa Indonesia. Ada GAP antara pengaturan terkait deradikalisasi melalui undang-undang dan peraturan turunnya dengan pelaksanaan deradikalisasi dilapangan. Secara faktual bahwa pelaksanaan deradikalisasi pelaku tindak pidana terorisme dari tahapan  saat status tersangka, terdakwa, terpidana/narapidana hingga eks narapidana tindak pidana terorisme selama ini deradikalisasi secara intensif dilakukan oleh Densus 88 AT. Idealnya jika pada status tersangka deradikalisasi dilakukan oleh Densus 88 AT, status terdakwa oleh kejaksaan, terpidana oleh lembaga pemasyarakatan dan eks narapidana dilakukan oleh BNPT. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan pemilihan informan secara purposive Sampling.   
RELASI POLRI DAN MASYARAKAT DALAM MENDORONG PASRTISIPASI PELAKSANAAN VAKSINASI COVID 19 DI WILAYAH HUKUM POLRES BLORA Wiraga Dimas Tama; Khaerul Ardhian Syaekh
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 8, No 7 (2021): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jips.v8i7.2021.2186-2203

Abstract

Penelitian bertujuan menjawab permasalahan penelitian tentang peran polri dalam meningkatkan pasrtisipasi masyarakat pada pelaksanaan vaksinasi covid 19 di wilayah hukum polres blora, antara lain; 1. Mendeskripsikan dan menganalisis secara objektif kondisi pandemi Covid 19 yang terjadi di Wilayah Hukum Polres Blora, 2. Mendeskripsikan relasi polri dan masyarakat dalam mendorong partisipasi pelaksanaan vaksinasi covid 19 di Wilayah Hukum Polres Blora. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan pemilihan informan secara purposive sampling. Penelitian ini menjelaskan bahwa Strategi yang dilakukan polres blora secara konkret dilakukan dengan menggerakkan masyarakat menggunakan anggota terbawah yang langsung bersentuhan dengan masyarakat, perlu waktu namun bisa dilakukan. Kemudian meningkatkan himbauan terhadap masyarakat, dengan gebrakan vaksinasi lansia secara door to door. Selain itu, Polres Bolra secara rutin terus bersinergi dan koordinasi, dengan menggunakan Whatapps Grup untuk menyampaiakan capaian harian, anev dan mengemukakan rencana tindak lanjut untuk hari selanjutnya.