ary royati rhomdani
fakultas pertanian

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

UJI PENGGUNAAN PUPUK HAYATI P DAN ANORGANIK TERHADAP KETERSEDIAAN HARA P DALAM TANAH, SERAPAN P DAN BINTIL AKAR EFEKTIF DALAM TANAMAN KEDELAI (Glycine max L. Marri) ary royati rhomdani
CROP AGRO, Scientific Journal of Agronomy Vol 13 No 1 (2020): Jurnal Crop Agro, Januari 2020
Publisher : Department of Agronomy Faculty of Agriculture University of Mataram and Indonesian Society of Agronomy Branch NTB

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (281.827 KB) | DOI: 10.29303/caj.v13i1.408

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ketersediaan hara fosfor di dalam tanah dan serapan P dalam tanaman kedelai (Glycine maxx L. Marri). Metode penelitian yang digunakan yaitu metode eksperimental dengan menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dengan sembilan perlakuan yang diulang sebanyak tiga kali sehingga terdiri dari 27 unit percobaan. penelitian ini dilakukan dari Agustus-Desember 2018 di Rumah Kaca, Laboratorium Kimia Tanah dan Laboratorium Mikrobiologi, Fakultas Pertanian, Universitas Mataram. Parameter yang diuji dalam penelitian ini yaitu pH tanah, Kandungan P-tersedia, Kadar P Jaringan Tanaman, Berat Kering Brangkasan Tanaman, Serapan P Tanaman, Berat Kering Akar dan Bintil Akar Efektif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan pupuk anorganik saja dan pupuk hayati fosfat yang ditambahkan pupuk anorganik dapat meningkatkan semua parameter yang diuji. Nilai pH tanah berkisar antara 5,7-6,0, P-tersedia tanah berkisar 42,15-75,72 ppm, Kadar P jaringan tanaman berkisar 0,19-0,41 persen (%)/tanaman, Berat Kering Brangkasan Tanaman berkisar 5,26-8,85 gram/tanaman, Serapan P Tanaman berkisar 1,01-3,60 gram/tanaman, Berat Kering Akar berkisar 0,63-3,17 gram/tanaman dan Jumlah Bintil Akar Efektif berkisar 28,33-58 persen (%)/tanaman.