This Author published in this journals
All Journal SUARA GURU
Siti Patonah
Guru SD Negeri 007 kampung Baru, Kec. Ukui, Pelalawan, Indonesia

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Upaya Meningkatkan Hasil Belajar PKn Siswa Melalui Strategi Delivery yang Beroreantasi pada Tujuan Siswa Siti Patonah
SUARA GURU Vol 4, No 3 (2018): SG vol. 4 No 3. September 2018
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/suara guru.v4i3.10232

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilakukan di kelas VI SD Negeri 007 Kampung Baru Kecamatan Ukui Kabupaten Pelalawan. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil belajar yang diperoleh siswa kelas VI dalam pembelajaran PKn. Dengan demikian penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar PKn siswa kelas VI SD Negeri 007 Kampung Baru Kecamatan Ukui Kabupaten Pelalawan melalui strategi delivery yang berorientasi pada tujuan. Penelitian dilakukan dalam dalam dua siklus yang terdiri dari empat rangkaian kegiatan yang dilakukan dalam satu siklus berulang. Empat kegiatan utama yang ada pada setiap siklus, yaitu perencanaan, tindakan, pengamatan dan refleksi. subjek dalam penelitian ini adalah guru dan siswa kelas VI SD Negeri 007 Kampung Baru Kecamatan Ukui Kabupaten Pelalawan. Objek dalam penelitian ini adalah hasil belajar siswa pada mata pelajaran PKn. Berdasarkan hasil penelitian terjadi peningkatan hasil belajar PKn siswa dari sebelum dilakukan tindakan ke siklus ke I dan dari siklus ke I ke siklus ke II. Sebelum dilakukan tindakan siswa yang mencapai ketuntasan belajar PKn hanya 15 orang siswa (50%) dan setelah siklus ke I meningkat hingga mencapai (83%) dan setelah siklus ke II meningkat lagi hingga (93%). Siswa yang memperoleh nilai rendah, nilai di bawah KKM tau siswa yang belum mencapi ketuntasan belajar. Sebelum dilakukan tindakan ada 15 orang siswa (50%) dan setelah dilakukan tindakan menurun hingga tinggal 5 orang siswa (17%), setelah dilakukan tindaka siklus ke II menurun lagi hingga tinggal 2 orang siswa (7%). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penerapan strategi pembelajaran Delivery yang beroreantasi pada tujuan dapat meningkatkan hasil belajar PKN siswa SD Negeri 007 Kampung Baru Kecamatan Ukui Kabupaten Pelalawan