This Author published in this journals
All Journal SUARA GURU
Siti Juwainah
Guru SD Negeri 009 Sungai Sirih Kecamatan Singingi, Indonesia

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Meningkatkan Kompetensi Menulis Dalam Mata Pelajaran Bahasa Indonesia dan Ilmu Pengetahuan Alam dengan Model Examples Non Examples Siswa Siti Juwainah
SUARA GURU Vol 4, No 3 (2018): SG vol. 4 No 3. September 2018
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/suara guru.v4i3.10256

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan di kelas V SD Negeri 013 Petai Baru Kecamatan Singingi Kabupaten Kuantan Singingi yang terdiri dari 35 siswa yaitu 16 orang siswa laki-laki dan 19 orang siswa perempuan pada bulan Oktober 2016 sampai dengan bulan November 2016. Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus yang mana terdiri empat tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Dari data hasil observasi aktivitas guru dan aktivitas siswa membuktikan adanya peningkatan yang signifikan dari siklus I ke siklus II. Aktivitas guru pada siklus I masih terdapat 21% dengan klasifikasi nilai C (cukup) sementara pada siklus II yang termasuk klasifikasi C (cukup) 0% bahkan klasifikasi A (sangat baik) pada siklus I terdapat 42,11% meningkat menjadi 84,21% pada siklus II. Aktivitas siswa pada siklus I masih terdapat 25% dengan klasifikasi nilai C (cukup) sementara pada siklus II yang termasuk klasifikasi C (cukup) 0% bahkan klasifikasi A (sangat baik) pada siklus I terdapat 12,5% meningkat menjadi 75% pada siklus II. Dengan diterapkanĀ  model examples non examples ini, telah terjadi peningkatan hasil yang cukup signifikan dari hanya 25 orang siswa (71,43%) yang mengalami ketuntasan pada siklus I menjadi 35 orang siswa (100%) pada siklus II. Peningkatan hasil pembelajaran menulis tes berita yang terjadi dari siklus I ke siklus II adalah 28,57% (10 orang siswa) sehingga pada siklus II target ketuntasan belajar 85% dari jumlah siswa keseluruhan sudah tercapai. Dengan demikian penggunaan model pembelajaran examples non examples dapat meningkatkan aktivitas guru dan siswa serta meningkatkan hasil belajar siswa