Alwan Fauzy
IKIP Siliwangi

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

DESAIN LEMBAR KERJA SISWA MATERI BANGUN RUANG SISI DATAR DENGAN MODEL MATEMATIKA KNISLEY BERBANTUAN GEOMETRYX Puji Nurfauziah; Alwan Fauzy; Nelly Fitriani
Teorema: Teori dan Riset Matematika Vol 6, No 1 (2021): Maret
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25157/teorema.v6i1.4827

Abstract

Pada masa pandemi Covid-19 seluruh kegiatan pembelajaran bersifat daring dan mayoritas kegiatan pembelajaran menggunakan handphone. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan Lembar Kerja Siswa (LKS) pada materi Bangun Ruang Sisi Datar (BRSD) dengan menggunakan model matematika Knisley berbantuan Geometryx di masa Covid-19. Pengembangan LKS ini dipandang dapat menjadi satu alternatif yang akan menjadikan kegiatan pembelajaran daring menjadi lebih menarik dan interaktif. LKS BRSD dengan model matematika Knisley berbantuan Geometryx meliputi empat tahapan, yaitu: (1) concrete–reflective; (2) concrete–active; (3) abstract–reflective; dan (4) abstract–active. Metode dalam penelitian ini yaitu design research yang dilaksanakan dalam tiga tahap, yaitu: (1) desain pendahuluan (preliminary design); (2) percobaan desain (design experiment); dan (3) analisis restrospektif (restrospective analysis). Data yang diperoleh dari penelitian ini berasal dari hasil validasi dua orang validator dan respon dari 30 siswa kelas VIII SMP. Berdasarkan hasil analisis data, diperoleh kesimpulan bahwa LKS BRSD dengan menggunakan model matematika Knisley berbantuan Geometryx berada pada kriteria valid dan tidak perlu direvisi. LKS BRSD dengan menggunakan model matematika Knisley berbantuan Geometryx mendapatkan respon yang positif dari siswa, sehingga dipandang dapat menjadikan pembelajaran matematika secara bermakna.
Kesulitan Pembelajaran Daring Matematika Pada Masa Pandemi COVID-19 di SMP Muslimin Cililin Alwan Fauzy; Puji Nurfauziah
Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan Matematika Vol 5 No 1 (2021): Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika Volume 5 Nomor 1 Tahun 2021
Publisher : Mathematics Education Study Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cendekia.v5i1.514

Abstract

Pandemi COVID-19 telah berdampak pada berbagai bidang di dunia, tanpa terkecuali bidang pendidikan. Situasi ini menyebabkan berubahnya pembelajaran yang biasanya tatap muka di ruang kelas menjadi dilaksanakan dirumah, yaitu dengan pembelajaran daring. Pada saat pembelajaran daring, banyak siswa merasa kesulitan dalam pelaksanaannya, khususnya pada pelajaran matematika. Oleh karena hal tersebut, tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kesulitan-kesulitan siswa pada saat pembelajaran daring matematika di SMP Muslimin Cililin. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif, teknik pengumpulan data dengan metode survey, yaitu dengan menyebarkan angket online. Subjek dari penelitian ini adalah siswa kelas VIII yang terdiri dari lima kelas yang berbeda, kelas VIII A, VIII B, VIII C, VIII D, dan VIII E yang terdiri dari 51 responden. Berdasarkan analisis hasil dari angket online, didapatkan hasil bahwa kebanyakan siswa menggunakan WhatsApp sebagai media saat pembelajaran daring, kendala umum yang di alami siswa selama pembelajaran daring di dominasi jaringan internet yang tidak memadai dan memori HP yang penuh. Selain itu, matematika juga menjadi kesulitan dan tantangan tersendiri bagi siswa saat pembelajaran daring dikarenakan beberapa faktor, yaitu: (1) terbatasnya ruang interaksi dengan guru, (2) banyaknya rumus yang digunakan dalam matematika, (3) objek yang di pelajari dalam matematika memiliki pola abstrak