Muria Ilmita
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENERAPAN MODEL PROJECT BASED LEARNING (PJBL) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR BAHASA INGGRIS DENGAN TEKS BERCERITA SISWA KELAS X SMA NEGERI 1 KEPENUHAN KABUPATEN ROKAN HULU TAHUN AJARAN 2019-2020 Muria Ilmita
JURNAL PENDIDIKAN ROKANIA Vol 5 No 3 (2020): Jurnal Pendidikan Rokania
Publisher : STKIP ROKANIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37728/jpr.v5i3.352

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar Bahasa inggris dengan teks bercerita siswa kelas X SMA Negeri 1 Kepenuhan melalui penerapan model Project Based Learning (PJBL). Dari prasiklus penelitian hasil belajar siswa yang masih rendah dari 30 siswa hanya 40% siswa yang tuntas dan 60% siswa yang tidak mencapai KKM yang telah ditetapkan sekolah 78. Jenis Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilakukan sebanyak 2 siklus. Teknik pengumpulan data menggunakan tes dan observasi. Hasil penelitian menunjukkan hasil tes bercerita prasiklus, siklus I,dan siklus II. Nilai rata-rata aspek tema pada siklus I sebesar 80,78 setelah dilakukan tindakan pada siklus II menjadi 88,36 atau meningkat sebesar 7,58 poin. Rata-rata aspek kelancaran pada siklus I sebesar 75,46 setelah dilakukan tindakan pada siklus II menjadi 79,61 atau meningkat sebesar 4,15 poin. Rata-rata aspek pilihan kata pada siklus I sebesar 76,64 setelah dilakukan tindakan pada siklus II menjadi 81,07 atau meningkat sebesar 4,43 poin. Rata-rata aspek sikap wajar pada siklus I sebesar 68,14 setelah dilakukan tindakan pada siklus II menjadi 72,53 atau meningkat sebesar 4,39 poin. Rata-rata aspek pelafalan pada siklus I sebesar 73,1 setelah dilakukan tindakan pada siklus II menjadi 83,14 atau meningkat sebesar 10,04. Rata-rata intonasi pada siklus I sebesar 68,17 setelah dilakukan tindakan pada siklus II menjadi 77 atau meningkat sebesar 8,83 poin. Rata-rata aspek kenyaringan suara pada siklus I sebesar 70,07 setelah dilakukan tindakan pada siklus II menjadi 85,35 atau meningkat sebesar 15,28. Peningkatan terjadi karena siswa dapat menikmati pembelajaran. Selain itu, siswa menganggap bahwa pembelajaran berbicara melalui model PJBL (Project-Based Learning) dengan teknik bercerita lebih menyenangkan. Siswa juga terlihat lebih senang dan bersemangat dalam mengikuti kegiatan pembelajaran.