Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Kelayakan Finansial Pembuatan Pakan Ternak dari Sampah Organik Dapur Intan Permata Dewi; Muhammad Rizal Taufikurohman; Noverdi Bross
Jurnal Ekonomi Pertanian dan Agribisnis Vol 5, No 3 (2021)
Publisher : Department of Agricultural Social Economics, Faculty of Agriculture, Brawijaya University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21776/ub.jepa.2021.005.03.24

Abstract

Pembudidayaan maggot bsf adalah kegiatan di mana seseorang melakukan pemeliharaan terhadap maggot mulai dari perawatan telur, pembesaran maggot, penetasan pre-pupa menjadi lalat, hingga pemberian pakan unggas menggunakan maggot. Budidaya maggot biasanya dilakukan di tempat yang dekat dengan tempat pembuangan sampah atau pasar yang menghasilkan sampah organik. Jenis maggot bsf ini sedang trending karena kandungan protein dalam maggot. Tujuan dari penelitian ini adalah: Menganalisis kelayakan usaha pembudidayaan maggot bsf berdasarkan aspek finansial. Penelitian ini dilakukan di PPM BSF Dadali Kali Baru, Medan Satria, Kota Bekasi. Pemilihan lokasi penelitian dilakukan secara sengaja (purposive). Data yang digunakan pada penelitian ini merupakan data primer dan sekunder, di mana data primer diperoleh melalui hasil wawancara dan observasi. Data sekunder diperoleh  melalui literatur, jurnal, penelitian terdahulu dan juga buku. Data dan informasi yang telah dikumpulkan dianalisis secara kuantitatif yang diolah dengan Microsoft Excel 2013. Analisis kelayakan finansial dilakukan dengan melakukan perhitungan IRR, NPV, B/C rasio, BEP dan juga Payback Periode. Hasil penelitian ini yaitu: Nilai R/C Rasio sebesar 2.257, nilai B/C Rasio sebesar 1.237, BEP Volume diperoleh nilai sebesar 53.17 kg, BEP Harga diperoleh nilai Rp 13,292, Payback Periods (PP) dalam jangka waktu 4 bulan 9 hari (5 periode), sehingga dapat disimpulkan bahwa usaha Kang Mis layak untuk dijalankan.