Eri Nimbarwati
AKADEMI KEBIDANAN UMMI KHASANAH

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

GAMBARAN DUKUNGAN SUAMI UNTUK IBU DALAM PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF DI KLINIK PRATAMA WIKADEN BANTUL TAHUN 2017 Eri Nimbarwati; Tita Restu Yuliasri
Jurnal Ilmu Kebidanan Vol. 4 No. 1 (2017): Edisi Desember
Publisher : POLITEKNIK KESEHATAN UMMI KHASANAH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Masa nifas merupakan masa dimana ibu harus memperhatikan kesehatannya dan bayinya termasuk dalam pemberian ASI Eksklusif. Pada masa nifas proses laktasi dan menyusui sangatlah penting, karena pemenuhan kebutuhan nutrisi yang terbaik untuk bayi adalah Air Susu Ibu (ASI). Pemberian ASI Eksklusif tidak lepas dari beberapa faktor yang memengaruhinya dan salah satunya adalah fakor dukungan dan peran suami pada ibu menyusui untuk memberikan ASI Eksklusif kepada bayinya. Tujuan penelitian: untuk mengetahui pentingnya dukungan suami untuk ibu dalam pemberian ASI Eksklusif di Klinik Pratama Wikaden Bantul tahun 2017. Penelitian ini menggunakan desain penelitian cross sectional, dengan menggunakan metode penelitian deskriptif kuantitatif. Lokasi Penelitian di Klinik Pratama Wikaden, pada bulan Maret - Agustus 2017 dengan populasi berjumlah 36 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik total sampling, dengan sampel sebanyak adalah 36 orang. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner. Hasil penelitian : menunjukkan bahwa Dukungan Suami untuk Ibu dalam pemberian ASI Eksklusif yaitu sebanyak 24 responden (66.67%) mendukung ibu dalam pemberian ASI Eksklusif dan 12 responden (33.33%) tidak mendukung ibu dalam pemberian ASI Eksklusif.