Yusnaidah Yusnaidah
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENINGKATAN HASIL BELAJAR GEOGRAFI PADA PERSEBARAN FLORA DAN FAUNA MELALUI METODE PENUGASAN Yusnaidah Yusnaidah
JURNAL SERAMBI ILMU Vol 15, No 1 (2014): Jurnal Serambi Ilmu
Publisher : UNIVERSITAS SERAMBI MEKKAH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32672/si.v18i1.563

Abstract

Abstrak PTK ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar geografi pokok bahasan persebaran Flora dan Fauna melalui metode penugasan pada siswa kelas XI-IS-1 SMA Negeri 6 Banda Aceh, sedangkan manfaatnya untuk mendapatkan teori-teori baru untuk menjadi refleksi penelitian selanjutnya. Kajian ini menggunakan metode PTK yang dilaksanakan dalam dua siklus dan setiap siklus dilaksanakan 2 kali pembelajaran. Sebagai subjek dalam PTK ini adalah siswa Kelas XI-IS-1 semester ganjil (I). Sumber data yang diperoleh dalam PTK ini hasil dari siswa kelas XI-IS-1 sebanyak 29 orang, hasil observasi dari teman sejawat dan dokumentasi siswa-siswi. Hasil yang dicapai dalam penelitian ini menunjukkan bahwa di siklus I pertemuan 1 sebanyak 17 siswa tuntas (58,6%) dan pertemuan 2 sisa yang telah tuntas sebanyak 20 orang (68,96%). Selanjutnya pada siklus II pertemuan 1 siswa yang telah tuntas ada sebanyak 23 orang (79,3%) dan pada pertemuan 2 meningkat lagi menjadi 27 orang (93,1%). Kata Kunci : Metode Penugasaan dan Hasil Belajar Geografi