Annisa Agustiani Putri
STAI Dr. KH. EZ. Muttaqien Purwakarta

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pelatihan Pencatatan Keuangan Pada UMKM Menggunakan Aplikasi Akuntansi UKM Annisa Agustiani Putri; Arief Mulyawan Thoriq
Jumat Ekonomi: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 3 No 1 (2022): April
Publisher : LPPM Universitas KH. A. Wahab Hasbullah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32764/abdimas_ekon.v3i1.2528

Abstract

Pencatatan keuangan merupakan hal yang umum terutama bagi tiap pelaku usaha. Namun, pencatatan keuangan ini sering kali dirasa tidak terlalu penting oleh kebanyakan pelaku usaha mikro/UMKM. Oleh karena itu, diadakanlah kegiatan pengabdian berupa pelatihan pencatatan keuangan pada UMKM menggunakan aplikasi Akuntansi UKM ini yang dilatarbelakangi oleh minimnya pengetahuan, kesadaran, serta pemahaman pelaku usaha UMKM terkait pencatatan keuangan. Metode yang digunakan yaitu metode on site training yang dibagi ke dalam tiga sesi (presentasi, tutorial, dan diskusi). Hasil dari kegiatan ini yaitu mitra UMKM menjadi lebih memahami dan mengenal tentang akuntansi, lebih memahami kegunaan pencatatan keuangan terutama bagi bisnis, serta memahami bagaimana cara pencatatan laporan keuangan secara efektif dan efisien menggunakan aplikasi berbasis smartphone. Pencatatan keuangan merupakan hal yang penting, dan seiring perkembangan IT semakin banyak pula berbagai aplikasi berbasis android yang dapat membantu pelaku usaha dalam melakukan pencatatan keuangannya dengan mudah.