Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

IBU (Analisis Psikologi Indijenius terhadap Siswa SMKN 1 Metro) Endah Wulantina
Jurnal Studi Gender dan Anak Vol 2 No 01 (2020)
Publisher : Center of Gender Studies and Child of State Islamic Institute of Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (893.839 KB) | DOI: 10.32332/jsga.v2i01.2023

Abstract

Ibu memainkan peran yang sangat penting dalam perkembangan anak. Kurangnya peran ibu dalam pemenuhan kebutuhan dasar seorang anak tentunya akan berdampak buruk bagi anak tersebut. Kasih sayang orang tua terkadang diartikan lain oleh seorang anak. Tujuan penelitian adalah mencari tahu alasan menghargai ibu dari perspektif anak. Penelitian ini adalah penelitian survey dengan metode analisis kualitatif deskriptif. Subjek penelitian adalah remaja di SMKN 1 Metro berjumlah 90 orang siswa. Analisis data menggunakan pendekatan Indigenous Psychology, dengan koding, kategorisasi, dan frekuensi. Berdasarkan tanggapan responden tentang alasan mengapa menghargai ibu terdapat delapan jawaban yaitu: 1) ibu adalah orang yang telah mengandung, melahirkan dan merawat anak dengan ikhlas sepanjang masa (48,89%); 2) Ibu telah membimbing, mendidik dan memberikan ilmu pengetahuan (7,78%); 3) Ibu orang yang sangat berarti (15,56%); 4) Ibu adalah pahlawan/orang yang sangat berjasa bagi kehidupan (5,55%); 5) Ibu adalah tulang punggung keluarga (2,22%); 6) Menghargai ibu adalah sebuah kewajiban (10%); 7) Ibu selalu ada untuk anaknya (1,11%). Hasil penelitian ini berimplikasi pada program pemberdayaan keluarga, khususnya ibu dan calon ibu supaya dihargai oleh anak.
Pengembangan E-Modul matematika berbasis etnomatematika pada materi persamaan dan pertidaksamaan linier satu variabel kelas VII Tri Suranti; Endah Wulantina
Jurnal Equation: Teori dan Penelitian Pendidikan Matematika Vol 6, No 2 (2023)
Publisher : UIN FAS BENGKULU

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29300/equation.v6i2.11233

Abstract

Bahan ajar yang digunakan di SMP Negeri 3 Metro adalah buku paket yang dibagikan disekolah. Sehingga siswa kurang tertarik dengan pembelajaran matematika. Berdasarkan hasil studi pendahuluan siswa membutuhkan bahan ajar yang menarik, mudah dipahami, dapat diakses menggunakan internet dan berbasis kebudayaan Lampung. Penelitian ini bertujuan mengetahui bagaimana mengembangkan E-Modul Matematika Berbasis Etnomatematika Pada Materi Persamaan Dan Pertidaksamaan Linier Satu Variabel Kelas VII,untuk mengetahui bagaimana kelayakan produk E-modul matematika berbasis etnomatematika pada materi persamaan dan pertidaksamaan linier satu variabel, serta untuk mengetahui Bagaimana respon peserta didik menggunakan E-modol matematika berbasis etnomatematika pada materi persamaan dan pertidaksamaan linier satu variabel.Berdasarkan hasil validasi ahli media didapat skor rata-rata 3,6 dengan kriteria layak, setelah itu lakukan validasi oleh ahli materi dan didapat skor rata-rata 3,45 dengan kriteria layak kemudian dilakukan validasi oleh ahli budaya dan didapat skor rata-rata 4 dengan kriteria layak. Respon siswa menggunakan e-modul adalah menarik yaitu dengan skor rata-rata 3,46.Kata kunci: E-modul Matematika, Etnomatematika,Tapis, Nuwo sesat