This Author published in this journals
All Journal Jurnal Nosel
Mochsin Teguh S
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS PENERAPAN SISTEM MANAJEMEN MUTU ISO 9001:2008 UNTUK MENINGKATKAN KOMPETENSI GURU PROGRAM TEKNIK KENDARAAN RINGAN DI SMK NEGERI 1 TRUCUK Teguh S, Mochsin
Jurnal Nosel Vol 2, No 1 (2013): July
Publisher : Jurnal Nosel

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (124.182 KB)

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk memperoleh pengetahuan mengenai  penerapan Sistem Manajemen Mutu ISO 9001:2008 untuk meningkatkan kompetensi guru Program Teknik Kendaraan Ringan di SMK Negeri 1 Trucuk.Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode analisis deskriptif. Simpulan penelitian ini adalah Pemahaman guru SMK Negeri 1 Trucuk terhadap hakikat SMM ISO 9001:2008 secara umum sudah cukup baik akan tetapi masih ada yang memahami secara parsial. SMK Negeri 1 Trucuk melalui Wakil Manajemen Mutu telah melakukan langkah sosialisasi yang tepat untuk menanamkan kefahaman guru terhadap penerapan SMM ISO 9001:2008. SMK Negeri 1 Trucuk telah menerapkan seluruh klausul ISO yang dipersyaratkan kedalam proses bisnis sekolah dan dapat dibuktikan melalui dokumen-dokumen dan rekaman kegiatan mutu. SMM ISO 9001:2008 memiliki peran yang signifikan didalam peningkatan kompetensi guru. Kompetensi Guru SMK N 1 Trucuk yang diwakili oleh dua orang sampel guru menunjukkan nilai PKG sebesar 94,4 dan 91,6 yang artinya termasuk sebutan amat baik berdasarkan tabel konversi nilai kinerja hasil PK Guru. Kendala yang muncul didalam penerapan SMM ISO 9001:2008 antara lain: ketidaksesuaian antara bidang keahlian lulusan dengan tugas mengajar di TKR, sulitnya menumbuhkan kesadaran pribadi guru untuk menjalankan SMM ISO 9001 : 2008, Karena ISO 9001:2008 merupakan merk dagang maka membutuhkan biaya yang cukup besar untuk menerapkannya. Sebagian guru yang tidak merespon dan bersikap acuh terhadap penerapan SMM ISO 9001 : 2008, dan sebagian guru senior (usia tua) yang kurang aktif dalam upaya peningkatan kompetensi dan mutu mengajarnya.