Dino Gunawan Pryambodo
Pusat Penelitian dan Pengembangan Sumberdaya Laut dan Pesisir Balitbang KP, KKPJl. Pasir putih 1, Ancol Timur Jakarta 14430

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ZONASI INTRUSI AIR ASIN DENGAN KUALITAS FISIK AIR TANAH DI KOTA SEMARANG Dino Gunawan Pryambodo; Joko Prihantono; Supriyadi -
Jurnal Kelautan Nasional Vol 11, No 2 (2016): AGUSTUS
Publisher : Pusat Riset Kelautan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (754.978 KB) | DOI: 10.15578/jkn.v11i2.6110

Abstract

Air tanah sering digunakan sebagai sumberdaya air untuk keperluan air bersih dan air minum. Kebutuhan air tanah di kota-kota besar seperti kota Semarang terus meningkat seiring dengan bertambahnya jumlah penduduk. Meningkatnya jumlah penggunaan air tanah di wilayah pesisir Kota Semarang mengakibatkan terjadinya intrusi air asin yaitu masuknya air laut kedalam air tanah. Tujuan penelitian ini adalah untuk membuat peta zonasi penyebaran intrusi air asin di wilayah kota Semarang. Sebaran intrusi air asin dilakukan dengan menguji kualitas air tanah secara langsung (insitu) dengan alat multi-parameter water quality meters WQC 24 TOA DKK. Nilai yang diuji antara lain pH, salinitas dan dayahantar listrik (DHL). Hasil penelitian menunjukkan nilai pH didaerah penelitian sebagian besar berada diatas 7,5 dalam hal ini bersifat basa yang masuk dalam batasan air payau. Nilai Salinitasnya bernilai diatas 0,5 ‰ hal ini sudah masuk dalam katagori air payau. Nilai Daya Hantar Listrik (DHL) air tanahnya diatas 900 µmhos/cm yang mengakibatkan berubahnya fungsi air tanah menjadi air payau. Ketiga peta sebaran nilai kualitas air tanah (pH, Salinitas, DHL) tersebut disajikan dengan peta zonasi untuk mengetahui pola sebaran intrusi air asin di wilayah kota Semarang. Peta zonasi di buat menjadi tiga zona yaitu zona air tawar, zona air payau, zona air asin, sebagian besar wilayah kota semarang fungsi air tanahnya sudah berubah menjadi air payau, untuk zona air tawar terdapat di wilayah semarang selatan.