Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

HUBUNGAN KEBIASAAN MEROKOK DENGAN KEBUGARAN JASMANI PADA REMAJA PUTRA DI SMKN 03 KABUPATEN TANGERANG TAHUN 2020 Muhamad Yusup; Siti Rochmani
Nusantara Hasana Journal Vol. 1 No. 2 (2021): Nusantara Hasana Journal, July 2021
Publisher : Nusantara Hasana Berdikari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Berdasarkan data WHO (World Health Organization) diperkirakan sejumlah 1,1 miliar perokok dunia berumur 15 tahun ke atas di tahun 2011, sepertiga total penduduk dunia. Sedangkan survey pendahuluan di SMK Negeri 3 Kabupaten Tangerang, pada 15 orang pelajar putra diperoleh hasil bahwa 11 orang (73,3%) menyatakan merokok dan 4 orang (26,7%) tidak merokok. Tanpa disadari sebagian besar orang bisa meninggal dikarenakan mengkonsumsi rokok dengan berlebih. Awalnya memang tidak terasa sakit, semakin lama mengkonsumsi rokok, maka akan banyak timbul berbagai penyakit dalam tubuhnya, dan menurunkan kebugaran jasmani. Penelitian bertujuan untuk mengetahui hubungan kebiasaan merokok dengan kebugaran jasmani pada remaja putra di SMKN 03 Kabupaten Tangerang Tahun 2020. Penelitian menggunakan metode survey analitik dengan pendekatan cross sectional. Sampel diambil dengan menggunakan rumus Stanley Lameshow dengan jumlah sampel sebanyak 96 responden. Pengambilan sampel menggunakan tehnik accidental sampling. Penelitian ini menggunakan analisis univariat dan bivariat dengan uji Chi Square. Berdasarkan analisis univariat dari 96 orang sebagian besar dengan kebiasaan merokok ringan sebanyak 65 orang (67,7%), dan kebugaran jasmani baik sebanyak 52 orang (54,2%). Hasil analisis bivariat dengan uji chi square diperoleh p-value 0,020 maka dapat disimpulkan ada hubungan antara kebiasaan merokok dengan kebugaran jasmani pada remaja putra. Ada hubungan antara kebiasaan merokok dengan kebugaran jasmani pada remaja putra di SMKN 03 Kabupaten Tangerang. SMKN 03 Kabupaten Tangerang diharapkan dapat berkolaborasi dengan instansi kesehatan guna memberikan penyuluhan mengenai kesehatan dan perilaku hidup sehat.
Hubungan Antara Kualitas Tidur Dengan Konsentrasi Belajar Siswa Mts Yabika Kabupaten Tangerang Tahun 2019 Bella Novita; Siti Rochmani; Mulyanti
Jurnal Kesehatan Vol 8 No 2 (2019): Jurnal Kesehatan
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Yatsi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37048/kesehatan.v8i2.138

Abstract

Latar Belakang : Kualitas tidur merupakan suatu fenomena komplek yang meliputi aspek lamanya tidur, frekuensi terbangun dan aspek kelamaan dan kepulasan tidur. Kualitas tidur dianggap sangat penting terhadap kondisi fisik dan mental seseorang. Hal ini didasarkan oleh fungsi tidur, dimana tidur diyakini memungkinkan tubuh untuk memperbaiki dirinya sendiri, mempengaruhi keseimbangan hormon-hormon dalam tubuh, memulihkan dan mengistirahatkan fisik setelah sehari-hari aktivitas, mengurangi stres dan kecemasan memperbaiki sel-sel tubuh yang rusak, menyimpan tenaga, dan memperbaiki imunitas, meningkatkan kemampuan daya konsentrasi saat melakukan aktivitas sehari-hari, Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara kualitas tidur dengan konsentrasi belajar siswa MTS YABIKA Kabupaten Tangerang Tahun 2019. Metode Penelitian ini menggunakan desain penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Teknik sampel yang digunakan peneliti adalah Teknik random sampling dengan jumlah 133 responden. Hasil Penelitian diketahui hasil uji chi square menunjukan ada hubungan antara kualitas tidur dengan konsentrasi belajar dengan nilai p-value 0,001 < 0,05. Kesimpulan dan Saran agar remaja bisa lebih menjaga kualitas tidur sehar-hari agar konsentrasi belajarnya lebih baikdan prestasi belajar bisa lebih ditingkatkan lagi.