Achmad Fauzi
FKIP Unversitas Achmad Yani Banjarmasin

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

SUPERVISI AKADEMIK KEPALA SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN KOMPETENSI PEDAGOGIK GURU SDN KELAYAN SELATAN 8 BANJARMASIN Achmad Fauzi
Pahlawan Jurnal Pendidikan-Sosial-Budaya Vol 15 No 1 (2019): April 2019
Publisher : Universitas Achmad Yani Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (146.766 KB) | DOI: 10.57216/pah.v15i1.298

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan bagaimana Supervisi Akademik Kepala Dalam Meningkatkan Kompetensi Pedagogik Guru SDN Kelayan Selatan 8 Banjarmasin. metode penelitian dengan menggunakan metode dekriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data dengan cara wawancara, observasi dan penarikan kesimpulan. Teknik analisis data pada penelitian ini dengan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Supervisi Akademik Kepala Sekolah dalam Meningkatkan kompetensi pedagogik dilaksanaakan dengan : (1) perencanaan program supervisi akademik dilakukan dengan berkoordinasi bersama guru senior; 2) pelaksanaan supervisi akademik dengan teknik kunjungan kelas dan observasi ; 3) menyediakan waktu dan peluang untuk berdialog serta membantu guru memahami dan memecahkan masalah pendidikan yang dihadapi para guru terutama yang berhubungan dengan maslah metodologi mengajar, pengelolaan kelas dan pembinaan karakter siswa. (4) adanya monitoring dan tindaklanjut pasca pelaksanaan supervisi akademi secara intesnsif, baik langsung dikasanakan oleh kepala sekolah maupun guru senior sebagai tim pelaksana supervisi.
Strategi Kepala Madrasah Dalam Membina Akhlakul Karimah Siswa MI Nurul Ulum Teluk Tiram Darat Banjarmasin Achmad Fauzi
Pahlawan Jurnal Pendidikan-Sosial-Budaya Vol 18 No 1 (2022): April 2022
Publisher : Universitas Achmad Yani Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (162.213 KB) | DOI: 10.57216/pah.v18i1.372

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Strategi Kepala Madrasah Dalam Membina dan membentuk Akhlakul Karimah Siswa Madrasah Ibtidaiyah Nurul Ulum Tiram Darat Banjarmasin, sehingga menjadi Madrasah yang berkarakter Islami. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, jenis studi kasus. Metode pengumpulan data yang digunakan peneliti meliputi; 1) observasi, 2) wawancara, 3) dokumentasi. Data yang terkumpul dari ketiga metode pengumpulan data tersebut dapat dianalisis untuk mendapatkan temuan penelitian, hal ini dianalisis dengan mereduksi data, menyajikan data, dan menarik kesimpulan. Kesimpulan dari hasil penelitian ini bahwa Strategi Kepala Madrasah Dalam Membina Akhlakul Karimah Siswa Madrasah Ibtidai-yah Nurul Ulum Tiram Darat Banjarmasin, adalah (1) Membiasakan semua siswa untuk mengerjakan hal hal yang terpuji di ling-kungan madrasah. (2) Memberikan bimb-ingan dan nasehat dalam semua kegiatan pos-itif di Madrasah. (3) Memberikan Suri-Tauladan yang  baik. (4) Menjaga Siswa Dari Perbuatan Tercela Menciptakan Lingkungan madrasah yang Edukatif. (6) Menjalin Ker-jasama Dengan Orang Tua Siswa,  dan ke (7) Memberikan Hukuman Bagi Siswa yang Melanggar ketentuan dan tata tertib Madrasah.
Kepemimpinan Kepala Sekolah Dalam Mengimplementasikan Kurikulum Operasional Satuan Pendidikan (KOSP): (Studi Kasus Pada SMAN 1 Karang Intan Kabupaten Banjar Kalimantan Selatan) Achmad Fauzi
Pahlawan Vol. 19 No. 2 (2023): Oktober 2023
Publisher : Universitas Achmad Yani Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57216/pah.v19i2.656

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang Kepemimpinan Kepala Sekolah dalam Mengimplementasikan Kurikulum Operasional Satuan Pendidikan (KOSP) SMAN 1 Karang Intan sudah melaksanakan Kurikulum Merdeka. Mulai Juli 2022 dan Mengimplementasikan Kurikulum Operasional Satuan Pendidikan (KOSP) mulai tahun ajaran 2022-2023 untuk kelas X, kelas XI untuk fase E tahun ajaran 2023-2024. Adapun langkah-langkah SMAN 1 Karang Intan Kab Banjar dalam mengimplentasikan Kurikulum Operasional Satuan Pendidikan (KOSP) adalah (Pertama) Membentuk Komite pembelajaran (Kedua) Mengadakan IHT tentang Kurikulum Merdeka. IHT adalah pelatihan internal sekolah untuk meningkatkan kompetensi Pendidik dan Tenaga Pendidik. (Ketiga) Menganalisis Karakteritik Satuan Pendidikan yaitu SMAN 1 Karang Intan. (Keempat), Merumuskan visi dan visi serta Tujuan Sekolah sesuai dengan Karanteristik sekolah. (Kelima) Menyusun Organisasi Pembelajaran di sekolah, yang meliputi: Pengorganisasian Pembelajaran di Satuan Pendidikan, Menganalisis Kebutuhan untuk Mengorganisasi Pembelajaran, Pendekatan Pembelajaran: Mata Pelajaran. (Keenam) Merencanakan pembelajaran meliputi. Memahami Capaian Pembelajaran (CP), Merumuskan tujuan pembelajaran, Menyusun alur Tujuan pembelajaran, (Ketujuh) adanya Pendampingan dan Evaluasi serta pengembangkan Profesional.(Kedelapan) Mengadakan rapat dengan Tim pengembang Kurikulum Merdeka dalam mengimplementasikan Kurikulum Operasional Satuan Pendidikan (KOSP (Kesembilan) Mendapatkan dukungan dan bimbingan dari Fasilitator Sekolah penggerak dan pengawas Pembina. Karena fasilitator berperan sebagai pendamping dan pendukung kepala sekolah penggerak, termasuk guru/pendidik, untuk mewujudkan dan Mengembangkan kurikulum operasional Satuan Pendidikan (KOSP) berdasarkan kerangka dan struktur kurikulum, sesuai karakteristik dan kebutuhan SMAN 1 Karang Intan.