This Author published in this journals
All Journal Rang Teknik Journal
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

SISTEM INFORMASI PENCATATAN HAFALAN AL-QUR’AN PADA SMP ISLAM TERPADU MUTIARA KOTA PARIAMAN BERBASIS WEBSITE Arman Arman; Sotar Sotar; Kairatul Ulya
Rang Teknik Journal Vol 4, No 2 (2021): Vol. 4 No. 2 Juni 2021
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2672.055 KB) | DOI: 10.31869/rtj.v4i2.2612

Abstract

Teknologi informasi saat ini bergerak semakin cepat dan berkembang dengan pesat. Teknologi informasi dan komunikasi sangat dibutuhkan untuk kelangsungan produksi perusahaan, lembaga maupun kemajuan sebuah instansi. Perkembangan dunia komunikasi dan informasi merupakan bagian yang penting bagi kehidupan manusia, sekarang website dan internet merupakan media penyimpanan informasi atau sebagai media promosi yang efektif dan efisien. Salah satu sekolah SMP Islam Terpadu (IT) Mutiara yang terletak di Jln. Fatahillah Ganting Jati Hilir, Kecamatan Pariaman Tengah Kota Pariaman Provinsi Sumatra Barat. Sekolah Smp Islam Terpadu Mutiara Swasta. Sekolah Smp IT ini berdiri pada sejak tahun 2010. Dan siswanya terdiri dari 109 orang siswa. Yaitu 43 orang siswi perempuan dan 66 orang siswa laki-laki. Pada Smp IT Mutiara siswanya diwajibkan untuk membaca hafalan al-Qur’an. Yang mana setiap siswa itu menghafal surat satu ayat perharinya. Untuk mengatasi masalah tersebut penulis mencoba membangun sebuah sistem informasi pencatatan hafalan al-Qur’an pada Smp IT Mutiara Kota Pariaman berbasis websitedengan bahasa pemograman PHP dan penyimpanan menggunakan database. Motode pengembangan sistem yang digunakan adalah SDLC dengan model waterfall. Tersedianya sistem informasi pencatatan hafalan al-Qur’an pada Smp IT Mutiara Kota Pariaman diharapkan dapat mempermudah guru tahfizh untuk pencatatan hafalan siswa dan juga dapat mempermudah dan meminimalisir kesalahan dalam pengolahan data hafalan siswa.