Motivasi masyarakat Indonesia untuk berinvestasi terbilang cukup rendah. Karena, rendahnya pengetahuan masyarakat dalam memahami investasi dalam pasar modal. Pengetahuan dasar mengenai investasi merupakan hal sangat penting untuk diketahui dan dipahami oleh calon investor. Melihat hal ini Peneliti bertujuan mencari tahu tebntang bagaimana meneliti secara parsial dan simultan pengaruh pengetahuan investasi dan motivasi terhadap minat investasi di Pasar Modal Syariah pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Universitas Suryakancana Cianjur. Metode penelitian yang dipakai pada penelitian ini pendekatan kuantitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu, studi kepustakaan, observasi, dan kuisioner. Teknik analisis data yang digunakan , mencakup analisis deskriptif, uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda,uji koefisien determinasi (R2), uji signifikansi simultan (uji statistik F), dan uji signifikansi parameter individual (uji statistik t).Berdasarkan hasil uji t dan uji F serta uji koefisien determinasi R2 diperoleh kesimpulan, secara parsial variabel pengetahuan investasi tidak berpengaruh terhdap minat investasi, sedang variabel motivasi berpengaruh signifikan terhadap minat investasi.Besarnya pengaruh motivasi terhadap minat investasi sebesar 77,8 persen; secara simultan variabel pengetahuan investasi dan motivasi berpengaruh signifikan terhadap minat investasi.Hal ini ditunjukkan dari hasil uji F, diperoleh nilai F hitung lebih besar daripada F table (137,247>3,11) dengan nilai signifikansi lebih kecil daripada 0,05 (0,000<0,05). Besarnya pengaruh variabel pengetahuan investasi dan motivasi terhadap minat investasi sebesar 77 %, sisanya sebesar 23% dipengaruhi faktor atau variabel lain diluar variabel yang diteliti dalam peneltian ini.