Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

KERAGAMAN HASIL TANGKAPAN EKONOMIS PENTING YANG DIDARATKAN DI PPI DUMAI Ratu Sari Mardiah; Tyas Dita Pramesthy; Shiffa Febyarandika Shalichaty
Jurnal Perikanan dan Kelautan Vol 12, No 1 (2022)
Publisher : JURNAL PERIKANAN DAN KELAUTAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33512/jpk.v12i1.13696

Abstract

PPI Dumai adalah salah satu sentral pendaratan ikan di Provinsi Riau. Hasil tangkapan yang didaratkan memiliki nilai ekonomis penting. Jenisnya bervariasi dan memiliki nilai jual tinggi. Identifikasinya belum pernah dilakukan di PPI Dumai. Maka tujuan penelitian ini adalah mengidentifikasi jenis-jenis hasil tangkapan ekonomis penting dan menganalisis keragaannya berdasarkan waktu pendaratan ikan. Penelitian dilakukan pada bulan Mei hingga Oktober 2020 di PPI Dumai. Hasil tangkapan ekonomis penting yang di daratkan di PPI Dumai dibedakan menjadi dua, yaitu jenis ikan (137,32 ton) dan udang (73,64 ton). Jenis ikan yang memiliki nilai ekonomis penting yaitu senangin (Eleutheronema tetradactylum), biang (Setipinna sp.) dan manyung (Arius thalassinus), sedangkan jenis udang terdiri atas udang putih (Penaus merguininsis), udang belang (Parapenaeopsis sculptilis) dan rajungan (Portunus pelagicus). Keragaan hasil tangkapan ekonomis penting dideskripsikan mulai dari musim puncak pendaratan hasil tangkapan ekonomis penting terjadi pada bulan Mei mencapai 42,85 ton. Ikan dan udang yang didaratkan mengalami penurunan pada bulan Juni sebesar 16,18 ton. Jumlah keduanya meningkat kembali pada bulan Juli dan Agustus. Penurunan terjadi kembali pada September dan Oktober. Bulan Oktober adalah pendaratan hasil tangkapan paling sedikit selama musim timur sebesar 23,56 ton.