Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Implementasi pembukuan oleh bendahara pengeluaran dengan penggunaan sistem aplikasi keuangan tingkat instansi I Putu Yudistira Putra
Journal Industrial Servicess Vol 8, No 1 (2022): June 2022
Publisher : Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36055/jiss.v8i1.14570

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses pencatatan, pengolahan data atas transaksi yang dilakukan oleh Bendahara Pengeluaran serta pelaksanaan pengendalian dan bentuk pembukuan yang dihasilkan pada Sistem Aplikasi Keuangan Tingkat Instansi, khususnya pada instansi Direktorat Jendral Pajak, Kementerian Keuangan. Latar belakang dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengamati dan menganalisis pengelolaan keuangan yang dilakukan oleh Kementerian/Lembaga menggunakan Sistem Aplikasi Keuangan Tingkat Instansi yang akuntabel serta kesuksesan transformasi dari aplikasi keuangan sebelumnya. Metode yang dilakukan adalah dengan melakukan observasi, praktik langsung serta studi Pustaka atas pelaksanaan proses pembukuan Bendahara Pengeluaran. Luaran yang dihasilkan adalah pengolahan transaksi yang dilakukan oleh Bendahara Pengeluaran menjadi bentuk pembukuan serta proses pengendalian yang terjadi dalam Sistem Aplikasi Keuangan Tingkat Instansi diimplementasikan dengan sukses dan mampu meminimalisasi risiko kegagalan dengan adanya pengendalian internal Sistem Informasi Akuntansi.