Amidah Nur Utami
Universitas Dian Nuswantoro

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Sistem Informasi Pendaftaran Sambungan Baru Perumda Air Minum Tirta Bening Kabupaten Pati Amidah Nur Utami; suharnawi - -; Acun Kardianawati
JOINS (Journal of Information System) Vol 7, No 1 (2022): Edisi Mei 2022
Publisher : Universitas Dian Nuswantoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2118.325 KB) | DOI: 10.33633/joins.v7i1.5365

Abstract

Air minum menjadi keperluan yang sangat penting bagi keberlangsungan kehidupan manusia, oleh sebab itu harus diolah dengan baik. Perusahaan Umum Milik Daerah (PERUMDA) merupakan badan usaha milik pemerintah dalam pengelolaan air minum, yang kemudian disalurkan ke masyarakat. Di provinsi Jawa Tengah sendiri Perumda tersebar di seluruh kota, salah satunya di Kabupaten Pati yaitu Perumda Air Minum Tirta Bening Kabupaten Pati. Banyak masyarakat belum menjadi pelanggan air minum yang ingin melakukan pemasangan sambungan baru di Perumda. Calon pelanggan haruslah melakukan beberapa prosedur pendaftaran ke kantor Perumda, sehingga akan memakan waktu yang cukup banyak. Untuk meminimalkan permasalahan dalam pendaftaran sambungan baru yang terbilang masih manual maka didapatkanlah suatu ide untuk membangun sistem yang terkomputerisasi. Sistem ini diimplementasikan dengan menggunakan website. Metode penelitian yang digunakan adalah metode waterfall. Dengan dibangunnya website pendaftaran sambungan baru pada Perumda Air Minum Tirta Bening Kabupaten Pati ini akan memperoleh manfaat yang besar, yaitu informasi mengenai tata cara atau prosedur pendaftran sambungan baru dapat dengan mudah di akses oleh pelanggan, dapat melakukan pendaftaran online. Dengan website calon pelanggan tidak perlu datang langsung ke kantor, serta memberikan kemudahan kepada petugas Perumda Air Minum Tirta Bening Kabupaten Pati dalam mengelola pendaftaran sambungan baru.