Tujuan pengabdian masyarakat ini adalah : (1) meningkatkan motivasi guru dalam menulis cerita dengan media digital, (2) meningkatkan kemampuan guru memanfaatkan media digital, dan (3) meningkatkan kemampuan guru dalam menulis cerita anak. Kegiatan ini dilaksanakan melalui serangkaian kegiatan perizinan, analisis kebutuhan, workshop, evaluasi, dan pendampingan tindak lanjut. Kegiatan ini bekerja sama dengan IGABA Kartasura. Kegiatan ini dilakukan selama empat bulan mulai dari bulan April sampai Agustus 2022. Hasil pengabdian masyarakat sebagai berikut. (1) Peningkatan motivasi guru dalam memanfaatkan laptop, menulis cerita, menelusuri cerita anak di internet. (2) Peningkatan guru dalam memanfaatkan media yaitu menelusuri laman yang mengandung cerita, memilih cerita, mengunduh cerita, dan menyalin cerita ke dalam microsoft word. (3) Peningkatan kemampuan guru dalam menulis cerita dengan metode ATM (Amati, Tiru, dan Modifikasi). Dengan metode ini, guru dapat membuat cerita berdasarkan cerita yang sudah ada dengan memodifikasi tokoh, latar, sudut pandang, konflik, alur, pesan moral, ilustrasi, dan judul sehingga menjadi cerita baru. Guru-guru Taman Kanak-Kanak Aisyiyah Bustanul Athfal yang tergabung dalam IGABA Kartasura kurang menguasai teknologi informasi dan menulis cerita. Pengabdian masyarakat ini dilakukan untuk meningkatkan kemampuan guru tersebut. Kata Kunci: Guru Taman Kanak-Kanak, Menulis Cerita, Teknologi Informasi