Christy Margareth
Fakultas Psikologi, Universitas Surabaya

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pelatihan Modal Psikologis untuk Meningkatkan Keterikatan Kerja pada Superintendent & Team Leader PT. XXX Christy Margareth
PSIKOLOGI KONSELING Vol 13, No 1 (2022): Jurnal Psikologi Konseling
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/konseling.v20i1.36541

Abstract

Keberhasilan proses produksi akan ditentukan oleh kemampuan seorang pemimpin seksi/regu dalam menjalankan tugasnya. Salah satu aspek yang dapat mempengaruhi keterikatan kerja dari pemimpin adalah Sumberdaya pribadi (personal resources) yang merupakan bentuk evaluasi diri positif yang dihubungkan dengan resiliensi dan merujuk kepada perasaan individu terhadap kemampuannya untuk mengontrol dan memberikan dampak terhadap situasi disekitarnya. Salah satu konsep yang dapat digunakan untuk menggambarkan aspek sumberdaya pribadi adalah modal psikologis (Psychological Capital/ PsyCap). Hasil observasi dan wawancara di PT. XXX menunjukkan bahwa peneliti mengindikasikan bahwa para pemimpin seksi/ regu cenderung kurang memiliki modal psikologis dalam melaksanakan perannya sebagai pemimpin. Berdasarkan hasil analisa kebutuhan yang telah dilakukan, maka peneliti akan mengadakan pelatihan tentang modal psikologis untuk meningkatkan keterikatan kerja pada pemimpin seksi/regu, dengan mengacu kepada 4 aspek/dimensi modal psikologis menurut Luthan, Youssef-Morgan, dan Avolio (2014). Berdasarkan hasil pelatitan didapatkan hasil bahwa skor pengetahuan karyawan meningkat namun kemampuan penerapan dan sikap belum mencerminkan aspek modal psikologi yang dilatihkan. Maka dapat disimpulkan bahwa pelatihan yang diberikan kepada peserta belum efektif untuk meningkatkan keterikatan kerja melalui modal psikologis.