Setiap unit usaha baik berukuran besar maupun kecil tentunya menghadapi persaingan bisnis yang ketat. Perusahaan harus mampu memperhatikan kebutuhan dan keinginan konsumen serta memberikan pelayanan yang memuaskan agar dapat memenangkan persaingan bisnis. Adapun upaya yang dilakukan untuk mewujudkan hal tersebut dibutuhkan suatu strategi. Strategi yang dikembangkan dapat memaksimalkan keuntungan melalui keunggulan kompetitif dan minimalisir keterbatasan bersaing. Adapun tujuan penelitian yaitu menyusun strategi pengembangan usaha yang maksimal dalam menghadapi persaingan melalui matriks faktor internal dan eksternal, matriks SWOT, dan QSPM. Penelitian menggunakan data primer yang berasal dari hasil wawancara terhadap pemilik CV ABC beserta pihak manajemen yang menangani bagian produksi, pemasaran, dan administrasi usaha. Berdasarkan analisis faktor internal dan faktor eksternal diperoleh hasil CV ABC berada pada kuadran V yang menunjukkan bahwa perusahaan berada pada posisi hold and maintain. Sedangkan jika ditinjau dari hasil matriks grand strategy menunjukkan bahwa CV ABC berada pada posisi S-O, yang berarti perusahaan dapat mempertahankan kekuatan yang dimiliki dan memanfaatkan peluang yang ada untuk melakukan perbaikan. Berdasarkan analisis QSPM, CV ABC berada pada strategi 1 yang mengindikasikan bahwa perusahaan perlu memprioritaskan dan memfokuskan kegiatan usaha untuk mengoptimalkan pemasaran digital. Kata Kunci : CV ABC, QSPM, Strategi, SWOT