This Author published in this journals
All Journal Predestinasi
Dista Putri Devi
Unibversitas Negeri Makassar

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

DINAMIKA HIMPUNAN PAGUYUBAN KELUARGA JAWA (HPKJ) DI KECAMATAN BIRINGKANAYA KOTA MAKASSAR Dista Putri Devi; Firdaus w Suhaeb
PREDESTINASI Vol 14, No 2 (2021): PREDESTINASI
Publisher : Program Studi Sosiologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/predestinasi.v14i2.29739

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana dinamika sosial yang terdapat pada Himpunan Paguyuban Keluarga Jawa (HPKJ) dan Faktor apa saja yang mempengaruhi dinamika sosial pada Himpunan Paguyuban Keluarga Jawa (HPKJ) di Kecamatan Biringkanaya Kota Makassar. Jenis Penelitian ini adalah Penelitian Kualitatif dengan jumlah 6 informan yang ditentukan dengan menggunakan teknik purposive sampling sesuai dengan kebutuhan informan yaitu beberapa anggota Himpunan Paguyuban Keluarga Jawa (HPKJ) termasuk Ketua dan salah satu sesepuh paguyuban. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Data yang diperoleh dalam penelitian ini dianalisis melalui proses mereduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Dinamika sosial yang terdapat pada Himpunan Paguyuban Keluarga Jawa (HPKJ) adalah Kohesivitas kelompok atau dengan kata lain sebuah kesatuan kelompok. Anggota dalam paguyuban ini menjunjung tinggi rasa peduli, tali silaturahmi dan solidaritas tinggi sesama anggota paguyuban. Anggota paguyuban ini juga dipandang sebagai paguyuban yang selalu menjunjung tinggi budaya jawa di tanah perantauan. Selain itu paguyuban ini juga rutin melaksanakan kegiatan bulanan yang bernilai positif. Paguyuban ini sering melakukan  kegiatan sosial, dan keagamaan. Faktor yang mempengaruhi Dinamika sosial Himpunan Paguyuban Keluarga Jawa (HPKJ) adalah Perubahan situasi ekonomi dan sosial Baik dari dalam kelompok maupun luar kelompok. Dari dalam kelompok adalah konflik pendapat. Faktor tersebut yang mendorong berdinamikanya suatu kelompok.