ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Proses komunikasi antarbudaya Etnis Toraja dan Etnis Bugis di Kelurahan Padang Sappa Kecamatan Ponrang Kabupaten Luwu. (2) Bentuk interaksi sosial Etnis Toraja dan Etnis Bugis di Kelurahan Padang Sappa Kecamatan Ponrang Kabupaten Luwu. (3) Faktor pendukung komunikasi antarbudaya Etnis Toraja dan Etnis Bugis di Kelurahan Padang Sappa Kecamatan Ponrang Kabupaten Luwu. Dalam penelitian ini digunakan jenis penelitian kualitatif yang dianalisa dan dituliskan secara deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi dengan melibatkan individu sebanyak 12 (dua belas) orang informan. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Proses komunikasi antarbudaya pada Etnis Toraja dan Etnis Bugis yaitu efektif tanpa adanya kesalahpahaman yang dapat dilihat dari situasi komunikatif, peristiwa komunikatif dan tindak komunikatif; (2) Bentuk interaksi sosial antara Etnis dan Etnis Toraja di Padang Sappa adanya proses asosiatif yaitu kerjasama. Kerjasama dalam artian saling membantu, menjaga kerukunan, menghargai pendapat dan perbedaan. Belum pernah terjadi konflik antaretnis seperti rasisme dan lain sebagainya; (3) Faktor pendukung komunikasi antarbudaya Etnis Toraja dan Etnis Bugis dapat dilihat dari penguasaan bahasa, keterbukaan dan kepentingan. Kata kunci: Komunikasi, Budaya, Etnis Toraja dan Bugis