Deva Eddy Romansyah
Politeknik Kesehatan Kartini Bali

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Hubungan Pengetahuan dan Sikap Perawat Terhadap Kelengkapan Rekam Medis Pasien Rawat Inap di RSUD Kabupaten Klungkung: The Relationship Between The Nurse's Knowledge and Attitude Towards The Completeness of The Medical Record of Inpatients at The Klungkung Regency Hospital Ns. Deva Eddy Romansyah, S.Kep., M.M. Deva Eddy Romansyah
Indonesian Journal of Health Information Management Vol. 3 No. 1 (2023)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Mitra Husada Karanganyar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54877/ijhim.v3i1.93

Abstract

Rumah sakit merupakan salah satu pelayanan jasa yang dalam melakukan aktifitasnya, tidak boleh lepas dari perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Sikap yang baik dan pemeriksaan harus dimiliki seorang perawat agar mampu membuat dokumentasi rekam medis pasien dengan konsisten dan baik. Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan sikap perawat terhadap kelengkapan rekam medis pasien rawat inap di RSUD Kabupaten Klungkung. Metode penelitian ini adalah observasional analitik dengan pendekatan cross sectional. Penelitian ini dilaksanakan di RSUD Kabupaten Klungkung pada bulan Mei 2022 sampai dengan Agustus 2022 dengan teknik sampling yaitu accidental sampling. Populasi sebanyak 215 orang dan sampel sebanyak 140 orang. Instrumen penelitian yang digunakan berupa kuesioner. Hasil penelitian mengenai hubungan pengetahun dan sikap perawat terhadap kelengkapan rekam medis pasien rawat jalan di RSUD Kabupaten Klungkung mendapatkan hasil analisis P sebesar 0,000 < 0.05. Simpulan penelitian ini bahwa ada hubungan pengetahun dan sikap perawat terhadap kelengkapan rekam medis pasien rawat jalan di RSUD Kabupaten Klungkung.
ANALISIS KEAKURATAN KODE DIAGNOSIS PADA KASUS TUBERKULOSIS BERDASARKAN ICD 10 DI RUMAH SAKIT PRIMA MEDIKA Ida Ayu Putu Feby Paramita; Putu Chrisdayanti Suada Putri; Gede Wirabuana Putra; Deva Eddy Romansyah; Luh Yulia Adiningsih; Putu Erma Pradnyani
MAINTEKKES : The Journal of Management Information and Health Technology Vol 1 No 1 (2023): Juni
Publisher : Politeknik Kesehatan Kartini Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengkodean diagnosis penyakit di RSU Prima Medika dilakukan terpisah antara pelayanan rawat inap dan rawat jalan. Berdasarkan hasil studi pendahuluan dari total sampel 30 rekam medis dengan diagnosis Tuberkulosis terdapat 11 rekam medis dengan kode diagnosis yang tidak tepat dan 19 rekam medis yang tepat. Penelitian ini bertujuan menganalisis ketepatan kode diagnosis pada kasus Tuberkulosis berdasarkan ICD 10 di RSU Prima Medika Tahun 2022 menggunakan metode analisis 5M. Jenis penelitian ini menggunakan analisis kualitatif yaitu dengan menarasikan hasil penelitian berdasarkan data - data yang didapatkan. Informan pada penelitian ini berjumlah 5 orang dan data pendukung 30 rekam medis. Berdasarkan hasil penelitian diketahui berdasarkan unsur Man diketahui koding diagnosa sudah dilakukan oleh koder untuk pelayanan rawat inap, sedangkan untuk rawat jalan masih dilakukan oleh perawat. Berdasarkan unsur metode bagian rekam medis sudah memiliki SPO Koding, namun belum pernah dilakukan sosialisasi SPO. Berdasarkan unsur machine, untuk koding rawat inap sudah menggunakan ICD 10 dan SIMRS tetapi untuk rawat inap hanya menggunakan pedoman kode ICD 10 dan SIMRS. Berdasarkan unsur machine pelayanan rawat inap maupun rawat jalan menggunakan rekam medis elektronik dan rekam medis konvensional. Berdasarkan unsur money diketahui bahwa petugas belum mengikuti pelatihan khusus terkait kodefikasi diagnosis. Disimpulkan berdasarkan hasil analisis 5M terhadap ketepatan kode diagnosis tuberculosis diketahui bahwa yang menjadi penyebab ketidaktepatan kode diagnosis dari berasal dari unsur Man, Metode, Machine, Material dan Money.