Ahmad Irfan
Pustakawan Madya Pada Perpustakaan IAIN Bengkulu

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PERANAN PERPUSTAKAAN DALAM MENUNJANG TRI DHARMA PERGURUAN TINGGI Ahmad Irfan; Silih si Fitria
Al Maktabah : Jurnal Kajian Ilmu dan Perpustakaan Vol 3, No 2 (2018): DESEMBER
Publisher : Pusat Perpustakaan IAIN Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (160.925 KB) | DOI: 10.29300/mkt.v3i2.1372

Abstract

Perpustakaan perguruan tinggi sangat  diutamakan informasi muktakhir dan  aktual sebagai  sumber  referensi bagi sivitas akademika  dalam  kegiatan tri dharma  perguruan tinggi, untuk itu penerapan teknologi informasi pada  per- pustakaan perguruan tinggi adalah  kebutuhan mutlak dan  menjadi  prioritas utama  layanan  terutama  difokuskan pada  teknologi yang memberikan  kesempatan kepada  pemustaka  untuk memperoleh informasi lebih luas, cepat, tepat,  dan  up  to date,  misalkan  melalui fasilitas Internet,  Database  Online,  Media penelusuran informasi bebas waktu dan tempat, dan sebagainya. Di lingkungan akademik perpustakaan mempunyai kedudukan dan peran yang sangat vital untuk meningkatkan  mutu suatu perguruan tinggi. Oleh karena itu perpustakaan sering disebut sebagai jantung dari suatu perguruan tinggi. Jika jantung perguruan tinggi ini sehat, maka dia akan dapat  mengalirkan dan mendistribusikan  darah  (yang diibaratkan  sebagai  ilmu pengetahuan) ke seluruh tubuh  perguruan tinggi tersebut. Karena itu tugas kita bersama,  termasuk dosen dan pimpinan  universitas, untuk selalu memperbaiki  kinerja perpus- takaan  ini sehingga perpustakaan kita bisa sehat dan bisa menjalankan fungsinya dengan  baik