Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Manajemen Pelayanan Prima dalam Menguatkan Jamaah Haji dan Umrah Biro Khusus Qoshwa Tours and Travel Cirebon Firman Agung Amami; Daimah Daimah
Co-Value : Jurnal Ekonomi, Koperasi & Kewirausahaan Vol. 12 No. 3 (2021): Co-Value : Jurnal Ekonomi, Koperasi, & Kewirausahaan
Publisher : Program Studi Manajemen Institut Manajemen Koperasi Indonesia Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1539.294 KB) | DOI: 10.36418/covalue.v12i3.1234

Abstract

Latar belakang: Manajemen pelayanan prima dapat menguatkan jamaah haji dan umrah biro khusus qoshwa tours and travel cirebon. Kajian ini dilatar belakangi penyelenggaraan ibadah haji dan umrah yang dinilai kurang efektif dan efisien, yang mana hal ini turut mempengaruhi pemberian pelayanan jamaah haji dan umrah secara maksimal. Tujuan penelitian: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana manajemen pelayanan prima dapat menguatkan jamaah haji dan umrah biro khusus qoshwa tours and travel cirebon. Metode penelitian: Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang berupa data primer dan sekunder. Data-data diperoleh melalui observasi, wawancara, dan studi dokumen. Data-data yang terkumpul kemudian dianalisis dengan analisis deskriptif kualitatif untuk mengetahui jawaban atas pokok permasalahan yang telah dirumuskan. Hasil penelitian: Manajemen pelayanan prima Qoshwa Tours and Travel dengan memperlihatkan penguatan jamaah, dengan demikian mempermudah jamaah terhadap manajemen pelayanan Qoshwa Tours and Travel. Manajemen pelayanan yang digunakan Qoshwa Tours and Travel adalah pelayanan maksimal kepada jamaah haji dan umrah baik dari administrasi, akomodasi, transportasi, kesehatan dan konsumsi. Kesimpulan: Qoshwa Tours and Travel sudah mengimplementasikan manajemen pelayanan prima dengan cukup baik, karena di dalamnya memberikan pelayanan yang baik dari mulai administrasi, akomodasi, transportasi, kesehatan dan konsumsi. Karyawan Qoshwa Tours and Travel memberikan pelayanan yang cukup maksimal kepada calon jamaah haji dan umrah