Ni Putu Oppy Hendrawati
STIKes Surya Global

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Hijamah Meningkatkan Kualitas Tidur pada Pasien Hipertensi Ni Putu Oppy Hendrawati; Aris Setyawan; I Made Moh. Yanuar Saifudin; Dian Nur Adkhana Sari
Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal Vol 11 No 1 (2021): Supp Januari 2021
Publisher : LPPM STIKES KENDAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32583/pskm.v11i1.1101

Abstract

Hipertensi merupakan penyebab berbagai penyakit dan komplikasi serius. Salah satu tanda dan gejala hipertensi adalah sulit tidur. Oleh karena itu perlu dilakukan peningkatan kualitas tidur agar tekanan darah seseorang yang menderita hipertensi tidak meningkat dan dapat dikontrol dengan baik. Salah satu pengobatan alternatif yang banyak digunakan oleh masyarakat saat ini adalah pengobatan alternatif dengan terapi bekam. Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan pengaruh terapi bekam basah terhadap kualitas tidur pasien hipertensi di Posbindu PTM Wijaya Kusuma Dusun Taskombang Desa Palbapang Kecamatan Bantul Kabupaten Bantul Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimen semu dengan desain control group pre-test-post-test. Metode Random Sampling digunakan untuk mengambil sampel sebanyak 32 orang yang terbagi dalam kelompok intervensi dan kelompok kontrol. Pengumpulan data menggunakan kuesioner Pittsburgh Sleep Quality Index (PSQI), pengukur tekanan darah dan alat bekam. Uji paired t-test telah digunakan sebagai analisis data. Ada perbedaan kualitas tidur yang bermakna pada pasien hipertensi sebelum dan sesudah terapi bekam pada kelompok intervensi dengan p-value <0,01. Disimpulkan bahwa terapi bekam basah efektif untuk meningkatkan kualitas tidur pasien hipertensi dengan p-value <0,01.