Dalam usaha untuk memperkecil terjadinya kecelakaan yang terjadi di laboratorium Program Studi Teknik Elekronika Jurusan Teknik Elekro Politeknik Negeri Malang, kami akan melakukan penelitian sejauh mana pemahaman Mahasiswa Program Studi Teknik Elekronika mengetahui rambu-rambu dan tanda peringatan yang berupa gambar/symbol K3.Penelitian dilakukan dalam bentuk menyebar kuesioner secara online yang berisi tentang pertanyaan-pertanyaan pilihan ganda, isi dari kuesioner terdiri dari pengertian k3, symbol, perilaku diruang kerja, tindakan bila terjadi kecelakaan kerja serta symbol perintah maupun larangan.Data yang masuk secara online dibuat secara tabulasi dan kemudian ditampilkan dalam bentuk bar card untuk mempermudah pembacaannya. Data disebar ke Mahasiswa tingkat I sampai dengan tingkat III dengan jumlah responden 106. Data yang telah masuk didapat sebagai berikut, Mahasiswa yang tidak pernah mengalami kecelakaan kerja 69,8%, kecelakaan yang pernah dialami akibat terjatuh 36,7%, terjepit 25%, terkena arus listrik 21,4%, sehingga dapat disimpulkan bahwa tingkat pemahaman kesadaran kesehatan, Keselamatan kerja masih sangat diperlukan.Dalam usaha untuk memperkecil terjadinya kecelakaan yang terjadi di laboratorium Program Studi Teknik Elekronika Jurusan Teknik Elekro Politeknik Negeri Malang, kami akan melakukan penelitian sejauh mana pemahaman Mahasiswa Program Studi Teknik Elekronika mengetahui rambu-rambu dan tanda peringatan yang berupa gambar/symbol K3.Penelitian dilakukan dalam bentuk menyebar kuesioner secara online yang berisi tentang pertanyaan-pertanyaan pilihan ganda, isi dari kuesioner terdiri dari pengertian k3, symbol, perilaku diruang kerja, tindakan bila terjadi kecelakaan kerja serta symbol perintah maupun larangan.Data yang masuk secara online dibuat secara tabulasi dan kemudian ditampilkan dalam bentuk bar card untuk mempermudah pembacaannya. Data disebar ke Mahasiswa tingkat I sampai dengan tingkat III dengan jumlah responden 106. Data yang telah masuk didapat sebagai berikut, Mahasiswa yang tidak pernah mengalami kecelakaan kerja 69,8%, kecelakaan yang pernah dialami akibat terjatuh 36,7%, terjepit 25%, terkena arus listrik 21,4%, sehingga dapat disimpulkan bahwa tingkat pemahaman kesadaran kesehatan, Keselamatan kerja masih sangat diperlukan.